Kru dan Pembalap Top WSBK Sudah Tiba di Lombok 

Scott Redding senang kembali ke Mandalika

Lombok Tengah, IDN Times - Kru dan sejumlah pembalap top World Superbike (WSBK) telah tiba di Bandara Internasional Lombok, Rabu (9/11/2022). Pembalap top WSBK 2022 yang sudah tiba di Lombok, antara lain Alvaro Bautista, Jonathan Rea dan Scott Redding.

Pembalap Aruba.it Racing Ducati, Alvaro Bautista lebih dulu datang ke Lombok pada Selasa (8/11/2022). Sedangkan Jonathan Rea dan Scott Redding tiba di Bandara Internasional Lombok pada Rabu (9/11/2022) siang.

1. Scott Redding senang kembali ke Lombok

Kru dan Pembalap Top WSBK Sudah Tiba di Lombok Pembalap Aruba.it Racing Ducati, Scott Redding tiba di Bandara Internasional Lombok. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Pembalap Aruba it Racing Ducati, Scott Redding mengaku cukup senang kembali datang ke Lombok. Ia akan berupaya mencapai hasil maksimal dalam balapan WSBK di Sirkuit Mandalika pada 12 - 13 November mendatang.

"I am happy back to Mandalika (Saya senang kembali ke Mandalika)," ujarnya singkat saat ditanya wartawan saat tiba di Bandara Internasional Lombok, Rabu (9/11/2022).

Saat ini, Scott Redding berada pada posisi 9 klasemen sementara WSBK 2022 dengan mengoleksi 172 poin. Adapun 6 pembalap yang masuk 6 besar klasemen sementara WSBK 2922 yaitu Alvaro Bautista (Ducati) 507 poin,Toprak Razgatlioglu (Yamaha) 425, Jonatahan Rea (Kawasaki) 409, Michael Ruben Rinaldi (Ducati) 260,Alex Lowes Kawasaki 217 dan Andrea Loacatelli (Yamaha) 212 poin.

Baca Juga: Warga Pasang Spanduk 'WSBK Jalan, Jangan Tanah Kami Diambil Paksa' 

2. 750 kru dan pembalap tiba hari ini

Kru dan Pembalap Top WSBK Sudah Tiba di Lombok Kru dan ofisial pembalap WSBK 2022 saat tiba di Bandara Internasional Lombok. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Sementara itu, Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria mengungkapkan jumlah kru dan pembalap yang akan hadir di Sirkuit Mandalika kurang lebih sama dengan WSBK Mandalika 2021. Total semua pembalap dan kru WSBK Mandalika 2022 yang telah diurus bisanya oleh MGPA sebanyak 750 orang.

"Kedatangan pembalap dan kru itu dilakukan secara sendiri-sendiri dan tidak lagi menggunakan pesawat carter," terang Priandhi.

Alasan pembalap datang secara sendiri-sendiri adalah karena tidak lagi menggunakan sistem bubble dan tidak lagi menggunakan protokol kesehatan yang ketat. Para pembalap dan kru datang sendiri-sendiri menggunakan penerbangan komersial.

Pemilihan pesawat komersial dilakukan karena beberapa alasan. Mulai dari jadwal pesawat yang lebih fleksibel, lebih murah dan mereka bisa menyesuaikan kedatangan mereka sesuai dengan kebutuhan masing-masing.

"Kalau kita lihat ada yang sudah datang jauh-jauh hari, liburan ke Bali dan eksplorasi pulau Lombok. Itulah alasan mereka memilih menggunakan pesawat komersial," terangnya.

3. Besok pembalap lakukan track walk di Sirkuit Mandalika

Kru dan Pembalap Top WSBK Sudah Tiba di Lombok Kru dan ofisial pembalap WSBK saat tiba di Bandara Internasional Lombok. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Chairman WSBK Mandalika 2022, Samsul Purba menjelaskan pada hari ini, Rabu, 9 November 2022, semua pembalap sudah tiba di Mandalika. Ketika pembalap sudah tiba di sirkuit paling umum kegiatan yang akan mereka lakukan adalah jogging dan bersepeda.

Selanjutnya kemudian pada tanggal 10 November mereka akan melakukan track walk yaitu track familirization untuk mulai mengenal lintasan sirkuit Mandalika.

"Tanggal 9 November 2022 semua pembalap dipastikan semuanya sudah hadir karena besok sudah mulai track familirization," kata Samsul.

Baca Juga: MGPA Datangkan 4 CoC Marshal dari Malaysia untuk WSBK Mandalika  

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya