NTB Targetkan Investasi Sebesar Rp 15 Triliun Usai MotoGP Mandalika 

Banyak investor tertarik berinvestasi di NTB

Mataram, IDN Times - Gelaran MotoGP Mandalika yang berjalan dengan sukses pada 18 - 20 Maret lalu mendapat respons positif dari investor. Pascagelaran event balap motor paling bergengsi di dunia tersebut, sejumlah investor dari luar negeri tertarik menanamkan investasinya di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

"Dengan adanya MotoGP kemarin, jelas menarik investor. Sekarang Mandalika menjadi sorotan dunia. Ada respons positif dari investor," ungkap Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi NTB Mohammad Rum dikonfirmasi IDN Times di Mataram, Senin (28/3/2022).

1. Banyak investor luar negeri tertarik berinvestasi di NTB

NTB Targetkan Investasi Sebesar Rp 15 Triliun Usai MotoGP Mandalika Pemandangan Sirkuit Mandalika dari udara yang diklaim MotoGP sebagai sirkuit paling indah di dunia (www.instagram.com/@motogp)

Rum menyatakan banyak investor luar negeri yang mulai menanyakan ke DPMPTSP NTB tentang peluang investasi di Lombok dan Sumbawa. Pihaknya banyak menggelar pertemuan lewat virtual dengan Perwakilan Bank Indonesia yang berada di luar negeri mengenai peluang investasi di NTB.

"Sudah banyak yang bertanya ke DPMPTSP. Ada yang di Sydney, Hongkong, dan Polandia. Banyak investor yang sudah tertarik," imbuhnya.

Rum tak menyebutkan investasi sektor apa saja yang diminati investor di NTB. Namun, ia mengatakan gelaran MotoGP Mandalika menjadi ajang promosi pariwisata dan investasi yang luar biasa bagi NTB.

Baca Juga: Siap-siap! 385 CPNS Pemprov NTB Segera Terima SK Pengangkatan 

2. Targetkan investasi Rp15 triliun

NTB Targetkan Investasi Sebesar Rp 15 Triliun Usai MotoGP Mandalika Kuta Beach Park Mandalika (IDN Times/Muhammad Nasir)

Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menargetkan realisasi investasi tahun 2022 sebesar Rp15 triliun. Tahun 2021 lalu, realisasi investasi di NTB mencapai Rp12 triliun lebih.

Target realisasi investasi sebesar Rp15 triliun tahun 2022 optimis dapat dicapai. Apalagi dengan gelaran World Superbike (WSBK) 2021 dan MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika berdampak terhadap minat investor merealisasikan investasinya di NTB.

3. Realisasi investasi di KEK Mandalika Rp2,7 triliun

NTB Targetkan Investasi Sebesar Rp 15 Triliun Usai MotoGP Mandalika Investasi bidang perhotelan yang telah berdiri tahun 2021 di KEK Mandalika (IDN Times/Muhammad Nasir)

Realisasi investasi di NTB tahun 2021 sebenarnya bisa tembus angka Rp14 triliun. Namun karena PT. Pengembangan Pariwisata Indonesia atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) terlambat melaporkan realisasi penanaman modalnya, sehingga realisasi investasi di NTB tercatat sekitar Rp12 triliun lebih pada 2021.

Disebutkan, realisasi investasi di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika yang dikelola ITDC mencapai Rp2,7 triliun. Pemprov NTB memberikan kemudahan bagi investor yang berencana menanamkan investasinya di Pulau Lombok maupun Sumbawa. Dengan memfasilitasi kemudahan perizinan dan membantu apabila ada kendala yang dihadapi di lapangan.

Salah satu investasi di sektor pariwisata yang sedang berjalan pada 2022 adalah pembangunan 200 villa dan club house premium di lahan perbukitan atas Pantai Torok Aik Belek Kecamatan Praya Barat Daya Lombok Tengah. Investornya adalah PT. Samara Lombok dengan nilai investasi mencapai Rp2 triliun.

Pantai Torok merupakan gugusan pantai selatan Lombok Tengah yang dikenal memiliki zona pantai lebar dan luas seperti Selong Belanak dan Pantai Serangan. Kawasan Pantai Torok berjarak 30 menit menuju Sirkuit Mandalika.

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya