Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

Maskapai Australia Buka Direct Flight Lombok-Darwin Mulai 4 April 2025

Pesawat parkir di apron Bandara Lombok. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Mataram, IDN Times - Maskapai penerbangan asal Australia, Airnorth, akhirnya merealisasikan pembukaan penerbangan langsung rute internasional Lombok-Darwin mulai 4 April 2025.

Manajer Humas PT Angkasa Pura I Bandara Lombok, Arif Haryanto, mengungkapkan bahwa Airnorth akan melayani rute ini dua kali dalam seminggu.

"Mulai 4 April 2025, penerbangan akan dilakukan setiap Jumat dan Minggu," ujar Arif kepada IDN Times, Sabtu (25/1/2025).

1. Proses panjang pembukaan rute Lombok-Darwin

Ilustrasi pesawat Super Air Jet rute Jakarta - Lombok. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Rencana pembukaan rute internasional Darwin-Lombok telah dijajaki sejak 2024. Airnorth sebenarnya telah melakukan penjajakan sejak Februari 2024, namun sempat tertunda akibat kebijakan pemerintah.

Saat itu, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membatasi jumlah maskapai asing yang beroperasi di Indonesia karena adanya perjanjian bilateral antara Indonesia dan Australia. Slot penerbangan untuk maskapai Australia ke Indonesia telah penuh, sementara slot maskapai Indonesia ke Australia masih terbatas akibat keterbatasan armada.

2. Bandara Lombok siap layani Airnorth

Franco Morbidelli dan Fabio Di Giannantonio tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada Rabu malam (22/1). (Dok. Pertamina Lubricants)

Sebelum resmi membuka rute ini, Airnorth telah melakukan survei dan verifikasi di Bandara Lombok pada 23 Februari 2024. Dari hasil evaluasi, fasilitas di bandara dinilai siap untuk melayani operasional pesawat Airnorth.

Bandara Internasional Lombok telah memperluas apron dari 108.100 meter persegi menjadi 136.300 meter persegi, yang kini mampu menampung hingga 16 pesawat dengan konfigurasi 10 pesawat narrow body dan 6 pesawat wide body.

Selain itu, runway bandara yang sebelumnya sepanjang 2.750 meter telah diperpanjang menjadi 3.300 meter dan diperkuat untuk melayani pesawat berbadan lebar seperti Boeing 777.

Saat ini, Bandara Lombok hanya melayani dua rute penerbangan internasional, yakni tujuan Singapura oleh maskapai Scoot dua kali seminggu, serta tujuan Kuala Lumpur yang dilayani oleh AirAsia dan Batik Air Malaysia.

3. Maskapai nasional tambah rute domestik

Ilustrasi pesawat di bandara (pexels.com/Ahmed Muntasir)

Tak hanya rute internasional, beberapa maskapai nasional juga menambah rute domestik di Bandara Lombok. Super Air Jet akan membuka rute Lombok-Banjarmasin mulai 21 Februari 2025.

Selain itu, Pelita Air, NAM Air, dan Citilink juga akan membuka rute baru pada 30 Maret 2025. Pelita Air akan melayani rute Surabaya-Lombok setiap hari, sementara NAM Air akan membuka rute Jakarta-Lombok-Bima dengan frekuensi harian. Citilink juga akan menambah frekuensi penerbangan Surabaya-Lombok menjadi setiap hari dari sebelumnya tiga kali seminggu, yaitu Rabu, Jumat, dan Sabtu.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
SG Wibisono
Muhammad Nasir
SG Wibisono
EditorSG Wibisono
Follow Us