Pesaing Avanza-Xpander 'Ngaspal' di NTB, Segini Target Penjualannya!

Bahan bakar lebih irit!

Mataram, IDN Times - Suzuki Ertiga Hybrid kini mulai mengaspal di Nusa Tenggara Barat (NTB). Pesaing Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander itu sudah diluncurkan di Kota Mataram pada Sabtu (18/6/2022).

PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) melihat NTB merupakan salah satu market atau pasar yang cukup bagus di Indonesia. Sehingga ditargetkan sekitar 72 unit mobil Ertiga terbaru tersebut terjual di NTB tahun ini.

1. Optimis penjualan meningkat

Pesaing Avanza-Xpander 'Ngaspal' di NTB, Segini Target Penjualannya!Dealer Network Development Section Head PT. SIS Achmad Wibowo. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Dealer Network Development Section Head PT. SIS Achmad Wibowo melihat NTB adalah market yang cukup bagus. Karena PT. Cakra Mobilindo, yang merupakan dealer mobil Suzuki di NTB menyandang predikat sebagai dealer platinum.

"NTB adalah salah satu market yang cukup bagus. Karena kita bisa lihat Cakra Mobilindo adalah dealer terbaik kami. Penjualannya yang selalu over," ungkap Wibowo.

Untuk produk terbaru mobil Ertiga Hybrid ditargetkan terjual sebanyak 6 unit perbulan di NTB. Sehingga dalam setahun ditargetkan minimal 72 unit. "Jadi kami yakin Cakra Mobilindo mampu berjualan lebih besar dari tahun sebelumnya," ucap Wibowo.

Baca Juga: Popularitas Bahasa Daerah di NTB yang Terus Terjadi Kemunduran

2. Lakukan improvement

Pesaing Avanza-Xpander 'Ngaspal' di NTB, Segini Target Penjualannya!Suzuki Ertiga Smart Hybrid (Maruti Suzuki)

Wibowo menjelaskan pandemik Covid-19 dirasakan dampaknya oleh seluruh dunia otomotif. Tetapi pihaknya mencoba beradaptasi dengan kondisi tersebut dan melakukan improvement terhadap kebutuhan masyarakat Indonesia.

"Sehingga kami tetap struggle karena melihat kebutuhan masyarakat Indonesia yang ditorehkan dalam produk All New Ertiga Smart Hybrid. Ini adalah elektrifikasi pertama di Indonesia untuk segmen low MPV yang juga kita produksi dalam negeri. Sehingga 80 persen produk All New Ertiga Smart Hybrid ini adalah produksi lokal," terangnya.

3. Rendah emisi

Pesaing Avanza-Xpander 'Ngaspal' di NTB, Segini Target Penjualannya!Petugas sedang melakukan uji emisi gas buang pada kendaraan di lokasi uji emisi Pesona Khayangan. (Istimewa)

Wibowo menambahkan All New Ertiga Smart Hybrid merupakan segmen mobil low MPV hybrid pertama yang disetujui oleh Kementerian Perdagangan yang rendah emisi karena menggunakan smart hybrid. Salah satu keunggulannya adalah teknologi yang diberi nama Suzuki Smart Hybrid.

Teknologi yang menggunakan daya hasil deselerasi mobil yang disimpan ke baterai lithitum-ion dan daya tersebut disalurkan ke Integrated Starter Generator (ISG) untuk membantu kinerja mesin. Dengan tambahan teknologi ini mampu membuat konsumsi bahan bakar menjadi lebih irit.

Baca Juga: Pesawat Kargo Balapan MXGP Samota Sudah Tiba di Lombok 

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya