5 Trik agar Orang Lain Nyaman Ngobrol dengan Kamu

Bikin orang jadi betah berteman denganmu

Manusia adalah makhluk sosial, maka wajar saja apabila seseorang suka berbagi cerita kepada orang lain seperti teman, saudara, keluarga, bahkan tetangga. Tapi yang paling penting, sesuaikan dengan porsi yang tepat dan tidak sampai merugikan hal lain jika ingin berkomunikasi dengan orang lain.

Ada poin utama agar kita bisa berhubungan baik dengan orang yaitu berikan rasa kenyamanan di antara satu sama lain. Contoh kecilnya yaitu bikin orang senyaman mungkin kalau ngobrol sama kamu dan trik ampuhnya adalah sebagai berikut.

1. Pastikan diri kamu siap buat dengerin curhatnya

5 Trik agar Orang Lain Nyaman Ngobrol dengan Kamuilustrasi bercerita (pexels.com/Edmond Dantès)

Hal pertama yang harus kamu lakukan agar orang lain nyaman cerita sama kamu adalah pastikan diri kamu sudah siap dan sanggup buat dengerin ceritanya atau curhatannya. Kalau kamu lagi gak mood atau malas mendengarkan cerita orang lain, kamu bakalan capek sendiri mendengarnya dan bahkan jadi tidak fokus dalam obrolan mu bersama teman.

Jadi pastikan diri kamu siap dulu, apakah sanggup mendengarkan keluh-kesah temanmu yang sedang galau mau pun bahagia. Sehingga temanmu jadi lebih antusias ngobrol sama kamu karena kamu telah memberi respons positif selama obrolan tadi.

2. Tanyakan kebutuhan mereka

5 Trik agar Orang Lain Nyaman Ngobrol dengan Kamuilustrasi ngobrol (unsplash.com/Mimi Thian)

Setelah diri kamu siap buat menerima curhatannya, sekarang tanyakan tentang kebutuhan mereka. Tanyakan apakah ceritanya mau didengarkan saja, butuh saran, atau butuh disemangatin, atau butuh ketiga semua itu. Sebab, kebutuhan orang untuk curhat itu kan beda-beda, ada yang mau cerita saja, tapi ada yang minta pedapatnya juga.

Jadi sebaiknya tanyakan dulu di awal, kebutuhan mereka itu apa untuk bercerita, agar mereka lebih nyaman ngobrol kalau kita sudah mengerti apa yang dia butuhkan dari obrolan tersebut. 

Baca Juga: Foto 11 Aktris yang Sangat Mirip dengan Tokoh Aslinya

3. Lakukan sesuai kebutuhannya

5 Trik agar Orang Lain Nyaman Ngobrol dengan Kamuilustrasi mengobrol (pexels.com/EKATERINA BOLOVTSOVA)

Jika sudah tahu kebutuhan mereka itu apa, selanjutnya lakukan sesuai kebutuhannya. Misalnya, di awal dia minta didengarkan aja, maka kamu dengarkan saja curhatannya, jangan banyak memotong pembicaraannya. Kalau dia minta saran juga, kasih saran terbaik jika dia sudah selesai bercerita.

Kalau kamu menuruti apa yang dibutuhkannya, temanmu jadi nyaman ngobrol dengan kamu. Kamu yang bisa mendengarkan ceritanya sampai selesai, dan bisa memberikan pendapat terbaik untuknya.

4. Validasi perasaannya

5 Trik agar Orang Lain Nyaman Ngobrol dengan KamuFakta menarik sahabat (pexels.com/Liza Summer)

Selain itu, kamu juga harus mengerti tentang perasaannya saat bercerita. Lebih tepatnya cobalah validasi perasaannya, berempati sama ceritanya. Contoh kalimat yang tepat untuk validasi perasaanya seperti, "aku ngerti rasanya jadi kamu," atau "aku gak bisa bayangin rasanya jadi kamu, pasti sakit banget, ya."

Ucapan seperti itulah yang mendukung perasaan temanmu yang sedang gelisah, sehingga ia merasa ada kesamaan dengan teman ngobrolnya, dan terjadilah kenyamanan dalam berkomunikasi. Jadi cobalah untuk memahami perasaan orang yang sedang bercerita, ya.

5. Hindari adu nasib, menyalahkan, dan menghakiminya

5 Trik agar Orang Lain Nyaman Ngobrol dengan Kamuilustrasi berkumpul dengan teman-teman (pexels.com/cottonbro)

Salah satu yang bikin orang lain nyaman ngobrol sama kamu adalah menghindari menyudutkannya. Selama orang lagi bercerita, jangan adu nasib dengan masalahnya, jangan menyalahkan, atau bahkan menghakiminya asal-asalan. Bukannya bikin orang jadi merasa terbantu, melainkan orang jadi gak nyaman dengan sifat seseorang seperti itu.

Seperti di poin sebelumnya, cobalah untuk fokus sama ceritanya dan lebih peka sama perasaannya dulu. Nanti kalau dia sudah selesai ceritanya dan sudah merasa lega perasaannya, baru deh gantian kamu ceritain masalahmu ke temanmu. Jadilah teman yang bijak, ya!

Coba dipraktikkan triknya apabila teman atau pasangan lagi curhat. Supaya mereka merasa nyaman berkomunikasi dengan kamu, sehingga obrolan kalian pun jadi semakin ketagihan.

Baca Juga: 13 Aktor Mirip Tokoh Sejarah Dunia yang Mereka Perankan di Film

Gebialya Photo Community Writer Gebialya

Learning is the basis of life.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya