Jokowi Tiba di NTB untuk Cek Kesiapan Jelang Balapan MotoGP

Presiden meninjau Bandara Lombok dan Jalur Bypas Mandalika

Lombok Tengah, IDN Times - Rombongan Presiden Joko "Jokowi" Widodo tiba di Bandara Internasional Lombok, Kamis (13/1/2022) pukul 09.45 Wita. Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) selama dua hari, 13 hingga 14 Januari 2022.

Tiba di Bandara Internasional Lombok, Presiden disambut Gubernur NTB Zulkieflimansyah, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan sejumlah pejabat lainnya.

1. Cek kesiapan Bandara Lombok dan Jalan Bypass Mandalika sambut MotoGP 2022

Jokowi Tiba di NTB untuk Cek Kesiapan Jelang Balapan MotoGPFoto udara pembangunan lintasan sirkuit pada proyek Mandalika International Street Circuit di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Pujut, Praya, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Selasa (6/4/2021). (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Lewat akun Twitter resminya, Jokowi mengatakan kunjungannya ke NTB untuk meninjau sejumlah fasilitas pendukung perhelatan balapan MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika yang akan digelar pada 18 - 20 Maret 2022 nanti.

"Saya kembali mengunjungi kawasan Mandalika, Lombok, NTB hari ini," katanya, Kamis siang (13/1/2022).

Sejumlah fasilitas penunjang MotoGP yang ditinjau Presiden, yaitu Bandara Internasional Lombok yang akan digunakan oleh para peserta dan penonton MotoGP 2022. Kemudian, juga kesiapan Jalur Bypass menuju Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika dan fasilitas lain di KEK Mandalika.

Baca Juga: Sebelum MotoGP, Menpar Bahas Sembilan Persoalan di Mandalika

2. Bandara Lombok siap sambut MotoGP

Jokowi Tiba di NTB untuk Cek Kesiapan Jelang Balapan MotoGPFOTO ANTARA/Ahmad Subaidi

Sebagaimana diketahui, PT Angkasa Pura (AP) I telah merampungkan perluasan terminal Bandara Internasional Lombok untuk menyambut World Superbike (WSBK) 2021 dan MotoGP 2022.

Selain itu, fasilitas kargo untuk mendukung arus logistik berupa akses jalan sepanjang 1.500 meter dan pelataran kargo seluas 6.000 meter persegi juga telah rampung 100 persen.

Luas terminal penumpang Bandara Internasional Lombok kini menjadi 43.501 meter persegi dengan kapasitas 7 juta penumpang per tahun. Sebelumnya luas terminal penumpang hanya 24.123 meter persegi dengan kapasitas 3,25 juta penumpang per tahun.

Selain perluasan terminal, juga dilakukan perluasan apron menjadi 136.300 meter persegi dari luas sebelumnya yang hanya 108.100 meter persegi. Apron yang telah selesai dikerjakan ini dapat menampung 16 pesawat dengan konfigurasi 10 pesawat narrow body dan 6 pesawat wide body.

AP 1 juga telah menuntaskan proyek perpanjangan dan pengerasan landas pacu (runway) Bandara Internasional Lombok dari 2.750 meter menjadi 3.300 meter dan menjadi terpanjang nomor lima di Indonesia saat ini.

Dengan demikian, apron dan runway Bandara Internasional Lombok telah mampu untuk mendukung operasional pesawat berbadan lebar (wide body) sekelas B777.

3. Panitia nasional maksimalkan persiapan MotoGP

Jokowi Tiba di NTB untuk Cek Kesiapan Jelang Balapan MotoGPMenteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno meninjau gerai cinderamata di Pantai Lumbanbulbul, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba, Sumatra Utara, Rabu (30/12/2020). (Istimewa)

Sementara itu, panitia nasional telah menggelar rapat sinkronisasi untuk mempercepat kesiapan sarana dan prasarana fasilitas penunjang perhelatan MotoGP pada Selasa 11 Januari 2021 lalu.

"Kami terus mempercepat persiapan sambut MotoGP, semuanya on progres," kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno.

Sandi menyebut ada sembilan isu yang dibahas dalam rapat sinkronisasi tersebut. Antara lain mengenai akomodasi penginapan, pelebaran jalan, penataan Jalan Bypass BIL-Mandalika, transportasi jalur udara dan laut, progres vaksinasi, penerapan prokes, mitigasi bencana, dan fasilitas penunjang sirkuit.

Sandi mengatakan perhelatan MotoGP diharapkan dapat membangkitkan kembali sektor pariwisata dan ekonomi masyarakat yang terpuruk akibat pandemik COVID-19.

4. Komandan Lapangan Persiapan MotoGP Mandalika

Jokowi Tiba di NTB untuk Cek Kesiapan Jelang Balapan MotoGPANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Lebih lanjut, Komandan Lapangan Persiapan MotoGP Mandalika Marsekal Purn Hadi Tjahjanto menambahkan, panitia nasional bersama Pemda NTB terus membahas tentang sembilan isu besar saat perhelatan WSBK 2021.

"Setiap hari kami terus memantau dan mengupdate dukungan infrastruktur," kata Mantan Panglima TNI ini.

Seperti infrastruktur Bypass BIL - Mandalika, pelebaran jalan depan sirkuit Mandalika atau ruas jalan Kuta - Keruak, pembangunanan kawasan Sirkuit Mandalika, dan ditambah lagi kesiapan Sarana Hunian Pariwisata (Sarhunta).

Begitu juga tempat untuk UMKM, baik yang akan berada di dalam sirkuit maupun yang di luar sirkuit.

Hadi mengharapkan, semua kendala di ajang WSBK 2021 lalu akan dituntaskan sehingga memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi penonton termasuk kru dan pembalap MotoGP.

"Intinya, ajang MotoGP di Sirkuit Mandalika harus sukses. Sehingga semua kementerian maupun dibantu daerah juga ikut menyiapkan penyelenggaraan tersebut," katanya.

Sebelumnya, Gubernur Zulkieflimansyah sudah menyampaikan rasa optimis bahwa penyelenggaraan balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika akan berjalan lancar sesuai dengan harapan.

Apalagi dengan kehadiran panitia nasional, yang mampu memberikan dorongan dan semangat pemda bersama pemerintah pusat mempercepat pembangunan sarana dan prasarana pendukung balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika.

Baca Juga: Kamar Hotel Kurang, Penonton MotoGP Bisa Menginap di Camping Ground

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya