10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur Hidup

Batu permata alami 'grape agate' ditemukan di Sulawesi Barat

Seperti yang kita tahu, dunia ini sangat luas, namun hanya sedikit yang kita ketahui. Masih banyak hal unik di luar sana yang belum kita ketahui, seperti bentuk igloo yaitu rumah bagi suku Inuit di Arktika, kacamata ilgaak, hingga tugu mesin fotokopi yang ada di Desa Atar, Sumatra Barat, Indonesia.

Masih banyak lagi hal unik yang harus kamu ketahui. Kamu penasaran dengan hal unik apa saja yang wajib kamu lihat sekali seumur hidup? Berikut 10 hal unik di dunia yang wajib kamu lihat sekali seumur hidup, tiga ada di Indonesia.

1. Tembok crinkle-crankle

10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur HidupPinterest

Tembok crinkle-crankle ini banyak ditemukan di Suffolk, Inggris. Tembok berbentuk unik ini berasal dari Mesir sekitar 3,400 tahun lalu.

Dengan menyusun seperti ini, ternyata membuat tembok jauh lebih kuat. Katanya, ini juga tidak menghabiskan lebih banyak bata alias lebih irit. Benar gak sih?

2. Qanat, solusi untuk mengatasi kelangkaan air

10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur HidupPinterest

Qanat, sebutan untuk kanal air di Iran dari sekitar 3000 tahun lalu. Qanat ini solusi untuk mengatasi kelangkaan air sekaligus digunakan sebagai pendingan udara.

Udara panas masuk dari lubang didinginkan oleh air. Kemudian udara dingin tersebut keluar dari menara.

Baca Juga: 5 Manfaat Memelihara Tanaman untuk Kesehatan Mental

3. Igloo, rumah bagi suku Inuit di Arktika

10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur HidupPinterest

Igloo, penaung suku Inuit di Arktika. Meskipun dibuat menggunakan gumpalan salju, namun perbedaan suhu di luar dan di dalam bisa mencapai 30°C.

Hal itu disebabkan karena gumpalan salju adalah isolator suhu yang baik. Kemudian udara hangat akan naik karena pintu dibuat lebih rendah.

4. Kacamata ilgaak dibuat oleh suku Inuit

10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur HidupPinterest

Kacamata ilgaak yang dibuat oleh suku Inuit. Berfungsi untuk menghindari kebutaan mata atau photokeratitis karena pantulan sinar UV oleh kristal es.

Pada saat itu, kacamata ini sangat bermanfaat dan digemari oleh masyarakat setempat.

5. Tugu mesin fotokopi di Desa Atar, Sumatra Barat

10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur HidupHipwee

Ada hal unik di Desa Atar, Sumatra Barat, yaitu adanya tugu mesin fotokopi menjulang setinggi 4 meter.

Pembuatan tugu ini bukan tanpa alasan, melainkan karena kebanyakan warga di sini memiliki usaha fotokopi yang diinisiasi oleh Yuskar pada tahun 1974.

6. Patung sepeda di Jeddah

10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur HidupPinterest

Patung sepeda 15 meter bernama The Bicycle di Jeddah, Arab Saudi dibuat oleh arsitek Spanyol, yang bernama Julio Lafuente pada tahun 1982.

"Pelan-pelan, Pak Sopir."

7. Gaet’ale, kolam dengan tingkat kadar garam paling tinggi

10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur HidupPinterest

Gaet'ale di Afar, Etiopia menjadi kolam dengan tingkat kadar garam paling tinggi yaitu 43.3 psu. Ini melebihi Laut Mati yang hanya 40 psu.

Sebagai gambaran, tingkat kadar garam di laut Jawa adalah 35 psu. Uniknya kolam ini terbentuk baru pada 2005, setelah terjadi gempa bumi.

8. Grape agate, batu permata alami

10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur HidupPinterest

Grape agate adalah batu permata alami yang punya rupa mirip buah anggur. Pertama ditemukan di Sulawesi Barat, Indonesia pada tahun 2018.

Terlihat sangat menarik sehingga banyak kolektor yang mengincarnya. Kamu pernah lihat?

9. Padang pasir di Brazil

10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur HidupPinterest

Padang pasir di Taman Nasional Lencois Maranhenses, Brazil, terlihat tidak biasa. Pasalnya pada musim penghujan yang terjadi pada bulan Januari hingga Juni, air hujan tidak mudah terserap karena adanya struktur batuan di bawah pasir. Sehingga padang pasir seluas 150 ribu hektare ini punya kubangan air jernih.

Kamu berniat untuk ke sana?

10. Suhu -1°C terjadi di Dieng

10 Hal Unik di Dunia yang Wajib Kamu Lihat Sekali Seumur HidupPinterest

Memasuki bulan Agustus adalah waktu di mana suhu -1°C umum terjadi di Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah. Dalam waktu tersebut, sering muncul bun upas atau embun racun, yaitu lapisan es pada daun yang bisa membuat tanaman layu.

Itulah 10 hal unik di dunia yang wajib kamu lihat sekali seumur hidup, tiga ada di Indonesia. Kamu ingin menyaksikan secara langsung fenomena yang mana?

Baca Juga: 'Seasonal Affective Disorder', Kesedihan yang Muncul saat Musim Hujan

Hirpan Rosidi Photo Community Writer Hirpan Rosidi

Seorang laki-laki yang memiliki impian yaitu kelak disalah satu rak toko buku populer, di antara buku-buku dari penulis besar, terselip satu buku dengan nama Hirpan Rosidi sebagai penulisnya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya