5 Akun Instagram Kucing Berkebutuhan Khusus, Lucu dan Menginspirasi! 

Kita bisa belajar banyak hal dari akun mereka 

Mataram, IDN Times - Baik kucing oren maupun kucing tuksedo; tua maupun masih kecil; semua kucing berhak disayang dan mendapat perhatian. Begitu pula dengan kucing-kucing yang ada di daftar ini.

Walaupun mereka memiliki kebutuhan khusus, tapi mereka tetap saja lucu dan menggemaskan layaknya kucing-kucing lainnya.

Pastinya kamu tidak akan menyesal kalau berkenalan dan membaca kisah-kisah menginspirasi mereka. Siapa saja kucing-kucing itu? Yuk, cek daftarnya di bawah ini!

1. Simba dalam @simba.sworld

Saat masih berusia satu bulan, Simba ditemukan di pantai dengan keadaan tulang punggung rusak karena diserang anjing atau manusia. Melihat keadaan mengenaskannya, orang yang menemukannya lantas memutuskan untuk mengadopsi.

Mereka pun memberikan Simba roda untuk membantunya berjalan dan popok buang air.

Terlepas dari kebutuhan khususnya, Simba tetap senang tinggal bersama pemiliknya, dua anjing, dan tujuh kucing lainnya. Ketika Simba tidak sedang menggunakan roda, ia masih bisa merayap ke sekeliling rumah dengan lincah.

Melalui akun @simba.sworld, pemiliknya membagikan kisah Simba dan juga informasi tentang cara mengurus kucing dengan kondisi yang sama seperti Simba. Yuk, ikuti akunnya untuk berkenalan dengan Simba!

Baca Juga: Film "Inang" Tayang di Mataram, Penonton: Menegangkan! 

2. Wobble dalam @bobbleheadwobble

Kucing yang satu ini diberikan nama “Wobble” karena ia selalu menggeleng-gelengkan kepalanya. Wobble melakukan itu karena ia memiliki cerebellar hypoplasia. Namun, jangan khawatir! cerebellar hypoplasia dikatakan tidak menyakiti kucing.

Jadi, walaupun Wobble membutuhkan akomodasi seperti tempat makan yang lebih besar, ia tidak merasakan rasa sakit.

Dalam Instagramnya, pemilik Wobble mengatakan bahwa Wobble tidak terlalu menggelengkan kepalanya ketika ia sedang berkonsentrasi terhadap sesuatu ataupun ketika ia sedang tidur.

Cerebellar hypoplasia juga tidak menghentikan Wobble dari keasyikannya bermain bersama pemilik dan teman kucingnya. Kebutuhan apa saja yang kucing seperti Wobble milki? Kesenangan apa yang Wobble lakukan sehari-hari? Yuk, cari tahu jawabannya di @bobbleheadwobble!

3. Otter dalam @babykittenrescue

Baby Kitten Rescue bukan tempat foster kitten seperti pada umumnya. Selain mengurus kucing-kucing biasa, mereka juga mengurus kucing-kucing yang memiliki kebutuhan khusus. Salah satu kucing itu adalah Otter.

Otter adalah anak kucing manis yang gemar bermain bersama saudaranya, Bunny. Yang membedakan ia dengan kucing-kucing lainnya adalah Otter memiliki hydrocephalus, yang secara sederhana berarti terdapat cairan berlebih di kepalanya.

Otter juga memiliki lubang di kepala yang mengharuskannya menggunakan helm. Sebentar lagi Otter akan menjalani proses operasi. Yuk, pantau perkembangan Otter dalam Instagram @babykittenrescue!

4. Fawkes dalam @fantastic.mr.fawkes

Fawkes ditemukan di jalan pada bulan Juni 2022 lalu. Ia memiliki infeksi mata yang menyebabkan matanya harus diambil. Meskipun tidak dapat melihat, Fawkes sangat gemar berjalan-jalan. Ia sering ditemukan di dalam kampus, toko buku, toko peralatan kucing, bahkan pantai. Fawkes juga senang bermain lempar tangkap dan bercanda ria bersama saudaranya, Fable.

Instagram @fantastic.mr.fawkes gemar membagikan informasi mengenai bagaimana kucing yang buta menavigasi lingkungan di sekitarnya. Di Instagram itu juga dibagikan tips untuk berjalan-jalan bersama kucing, terutama kucing yang buta.

Karena akunnya yang informatif, tidak mengherankan apabila sudah ada lebih dari 20.000 orang yang mengikuti akun itu. Apakah kamu tertarik menjadi salah satu pengikutnya?

5. Figaro dalam @figaroandfriends

Figaro, atau yang kerap dipanggil Figgy, diselamatkan pada bulan Januari 2019. Dokter mengatakan ada kemungkinan ia menggigit kabel listrik atau diserang binatang buas. Karenanya, Figgy membutuhkan operasi pada wajahnya. Namun, setelah beberapa kali menjalani operasi, wajah Figgy tetap tidak bisa sepenuhnya kembali seperti semula.

Hal itu tidak mengganggu Figgy, karena ia tetap lincah dan suka bermain layaknya kucing pada umumnya. Pemilik Figgy menggunakan akun @figaroandfriends untuk membagikan rasa cintanya kepada hewan-hewan berkebutuhan khusus. Melalui akun itu, Figgy juga sering membantu menggalang dana untuk tempat yang dulu pernah menampungnya. Yuk, ikuti kisah Figgy dan teman-temannya dalam @figaroandfriends!

 

Kisah-kisah kucing berkebutuhan khusus selalu memberikan inspirasi. Dengan mengunjungi akun-akun mereka, kita juga bisa belajar banyak hal tentang berbagai kondisi kucing di luar sana. Siapa kucing yang menjadi favoritmu? 

Baca Juga: Rekomendasi Kafe Luas dengan Menu Bervariasi di Mataram

Helmi Elena Photo Community Writer Helmi Elena

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya