TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Target 100.000 Penonton MotoGP, Penginapan di NTB Hanya 22.038 Kamar

Jokowi izinkan 100 ribu penonton MotoGP

Presiden Jokowi meninjau sarhunta yang dipersiapkan untuk penginapan penonton MotoGP di Lombok Tengah saat melakukan kunjungan kerja ke NTB, Kamis (13/1/2022)

Mataram, IDN Times - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menyatakan bahwa Presiden Joko Widodo mengizinkan kuota penonton MotoGP Mandalika 2022 sebanyak 100 ribu orang. Sementara, jumlah akomodasi di Nusa Tenggara Barat (NTB) masih sangat kurang hanya tersedia 22.038 kamar.

Hal ini menunjukkan bahwa Provinsi NTB pada dasarnya tidak mampu menampung tamu dengan jumlah sebanyak itu. Meski demikian, pemerintah daerah akan mencari cara untuk mengatasi persoalan kekurangan kamar itu.

Baca Juga: Siapkan Kapal Pinisi, Penonton MotoGP Bisa Melancong ke Sumbawa

1. Hanya tersedia 22.038 kamar hotel hingga sarhunta

Kepala Dispar NTB, Yusron Hadi (IDN Times/Muhammad Nasir)

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi NTB, Yusron Hadi dikonfirmasi di Mataram, Senin (17/1/2022) menyebutkan akomodasi pariwisata di NTB sebanyak 22.038 kamar yang tersebar di 9 kabupaten/kota di Pulau Lombok dan Sumbawa.

Sebanyak 22.038 kamar penginapan yang tersedia terdiri dari hotel bintang 11.108 kaamar, hotel melati 6.637 kamar, villa 104 kamar, bungallow 172 kamar, homestay 2.599 kamar, camping ground 940 kamar, rusunawa 80 kamar dan sarana hunian pariwisata (sarhunta) sebanyak 398 kamar.

Yusron menyebutkan 22.038 kamar penginapan tersebut tersebar di 9 kabupaten/kota di NTB. Dengan rincian, Kota Mataram 4.914 kamar, Lombok Barat 3.132 kamar, Lombok Tengah 4.286 kamar, Lombok Timur 1.172 kamar, Lombok Utara 6.719 kamar, Sumbawa Barat 400 kamar, Sumbawa 773 kamar, Dompu 27 kamar dan Bima 615 kamar.

2. Siapkan semua aspek supaya MotoGP sukses

Sarhunta yang dipersiapkan untuk penonton MotoGP Mandalika 2022 (Dok. Diskominfotik NTB)

Dengan jumlah penonton yang mencapai 100 ribu orang, maka semua aspek harus disiapkan. Yusron mengatakan mulai dari aspek kedatangan penonton, penyiapan transportasi, penginapan termasuk side event untuk menghibur penonton.

"Dan memberikan nuansa-nuansa lokal sebagai upaya promosi terhadap potensi pariwisata dan seni budaya itu yang harus kita siapkan dengan penonton 100 ribu orang," katanya.

Dikatakan, Komandan Lapangan Persiapan MotoGP Mandalika 2022, Hadi Tjahjanto sudah mencatat setidaknya sembilan hal yang perlu diurai sebelum perhelatan tes pramusim MotoGP dan balapan MotoGP.

"Supaya sukses penyelenggaraannya," ujar Yusron.

Baca Juga: Sebelum MotoGP, Menpar Bahas Sembilan Persoalan di Mandalika

Berita Terkini Lainnya