TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jasad Perempuan yang Ditemukan di Jembatan Bima Ternyata Dibunuh Suami

Korban dimasukkan ke dalam karung lalu dibuang

Foto warga dan polisi saat evakuasi jasad korban di tebing jembatan Bendungan Diwu Muro Desa Kale'o Kecamatan Lambu (Dok/Istimewa)

Bima, IDN Times - Misteri kematian Nurbaya, warga Desa Kale'o Kecamatan Lambu Kabupaten Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) terungkap. Dari hasil penyelidikan polisi, perempuan yang berusia 36 tahun ini jadi korban pembunuhan oleh suaminya sendiri berinisial EN (37).

Kasi Humas Polres Bima Kota, Iptu Jufrin mengatakan, pengungkapan kasus pembunuhan ini bermula dari laporan keluarga korban. Dari laporan itu, keluarga tidak percaya jika kematian Ibu Rumah Tangga (IRT) ini akibat dari Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas).

Baca Juga: Jasad Perempuan Ditemukan di Jembatan Bima, Diduga Korban Pembunuhan

1. Sejumlah saksi diperiksa

Foto jasad korban saat divisum (Dok/Istimewa)

Mengulik fakta pembunuhan ini, tim Satreskrim Polres Bima Kota dan Polsek Lambu mengambil keterangan sejumlah saksi. Melalui keterangan mereka terkuak informasi yang mengarah pada indikasi pembunuhan.

Bekal petunjuk tersebut, tim kemudian bergegas menyelidiki keberadaan pelaku. Alhasil, EN pun berhasil diamankan ketika sedang berada di rumahnya di Desa Kale'o, Kecamatan Lambu.

"Pelaku diamankan tanpa ada perlawanan," terang Jufrin yang dikonfirmasi, Sabtu (29/10/2022).

2. Korban Dijerat Leher pakai tali nilon hingga tewas

Foto pelaku saat ditahan polisi di Polres Bima Kota (Dok/Istimewa)

Di hadapan polisi, pelaku mengakui semua perbuatannya telah membunuh sang istri dengan cara menjerat leher korban menggunakan seutas tali nilon. Setelah melihat istrinya tewas, pelaku lalu memasukkan korban ke dalam karung.

Untuk menghilangkan jejak pembunuhan, pelaku kemudian membuang jasad Nurbaya bersama satu unit motor di tebing jembatan Bendungan Diwu Moro. Jasad dibuang bersama motor untuk mengelabui masyarakat agar masyarakat mengira bahwa korban tewas karena kecelakaan.

Baca Juga: Warga Bima yang Ditemukan Tewas Tergantung Diduga Dibunuh Istrinya

Berita Terkini Lainnya