TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Toprak Razgatlioglu Tercepat FP1 WSBK Mandalika 

Alvaro Bautista posisi kedua dan Jonathan Rea kedelapan

Potret ToprakRazgatlıoğlu di sirkuit mandalika (instagram.com/toprak_tr54)

Lombok Tengah, IDN Times - Pembalap Pata Yamaha, Toprak Razgatlioglu berhasil menjadi tercepat dalam sesi latihan bebas pertama atau Free Practice (FP) 1 World Superbike (WSBK) Mandalika, Jumat (11/11/2022). Dalam sesi latihan bebas pertama, Toprak berhasil mencatatkan waktu terbaik 1 menit 36,938 detik.

Sedangkan pemuncak klasemen sementara WSBK 2022, pembalap Aruba.it Racing Ducati, Alvaro Bautista berada di posisi ketiga FP1 WSBK Mandalika. Alvaro Bautista mencatatkan waktu terbaik 1 menit 37,509 detik.

Baca Juga: Catat Sejarah, WSBK Mandalika 2022 Jadi Balapan ke-900 di Dunia 

1. Pembalap HRC Iker Lecuona posisi kedua

Hasil FP1 WSBK Mandalika, Jumat (11/11/20222). (Twitter.com/@WorldSBK)

Posisi tercepat kedua dalam FP1 WSBK Mandalika adalah pembalap Honda Racing (HRC), Iker Lecuona. Iker Lecuona mencatatkan waktu terbaik FP1 WSBK Mandalika 1 menit 37,127 detik.

Kemudian posisi keempat adalah Michael van der Mark, pembalap Tim BMW Motorrad dengan catatan waktu 1 menit 37,719 detik. Menyusul posisi berikutnya pembalap HRC Xavi Vierge, dengan catatan waktu 1 menit 37,882 detik.

2. Jonathan Rea posisi kedelapan FP1 WSBK Mandalika

Jonathan Rea (instagram.com/krt_worldsbk)

Sementara itu, Pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea berada pada posisi kedelapan FP1 WSBK Mandalika. Ia mencatatkan waktu tercepat 1 menit 37,965 detik.

Rea berada di bawah pembalap Aruba.it Racing Ducati, Michael Ruben Rinaldi yang menempati posisi ketujuh FP1 WSBK Mandalika. Rinaldi mencatatkan waktu terbaik 1 menit 37, 932 detik.

Baca Juga: WSBK Mandalika 2022 Banyak Disponsori Perusahaan BUMN 

Berita Terkini Lainnya