TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gerobak Kecimol Nyangkut di Kabel Listrik, Satu Orang Tewas Tersetrum

Lima orang tersengat, satu di antaranya tewas

Ilustrasi meteran listrik (Dok. PLN)

Lombok Tengah, IDN Times - Lima orang warga tersengat listrik di areal SMK Penerbangan Dusun Mentokan, Desa Darek, Kecamatan Praya Barat Daya Kabupaten Lombok Tengah, Sabtu (26/3/2022) sekitar pukul 16.30 WITA. Itu berawal dari gerobak kecimol yang nyangkut pada seutas kabel listrik.

Dari peristiwa tersebut, satu orang meninggal dunia. Sedangkan empat orang lainnya dirawat di puskesmas setempat.

Baca Juga: Patroli Jelang Ramadan di Lombok, Polisi Grebek Penginapan di Praya

1. Anak-anak main dan mendorong gerobak bekas kecimol

Polisi turun ke TKP (Dok. Polres Lombok Tengah)

Kapolsek Praya Barat Daya IPTU Samsul Bahri membenarkan adanya peristiwa tersebut. Ia menyampaikan setelah menerima laporan, personil Polsek Praya Barat Daya langsung mengamankan dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Dugaan sementara dari keterangan saksi-saksi bahwa para korban yang tersengat listrik diduga berawal dari ketiga anak-anak bermain gerobak bekas kecimol dengan cara didorong. Kemudian tiang gerobak yang terbuat dari besi mengenai kabel terkelupas yang melintang sehingga mereka tersengat listrik.

2. Dua warga yang menolong korban juga tersengat listrik

Ilustrasi listrik (IDN Times/Arief Rahmat)

Mendengar jeritan ketiga anak-anak yang tersengat listrik, dua warga atas nama Moh. Junaidi dan Deni Putra Nawangsyah melakukan pertolongan. Namun mereka berdua ikut tersengat listrik dan tidak bisa melepaskan diri sampai colokannya dicabut oleh saksi Rohana (40).

Sehingga, ada lima korban yang tersengat listrik. Adapun kelima korban tersebut adalah Deni Putra Nawangsyah (34), Aga (7), keduanya beralamat di Kelurahan Pagutan Kota Mataram. Korban lainnya adalah Muhamad Junaidi (40), Ahmad Sahal Mulia (11) dan Rifa Syahida Mulia (8). Ketiganya beralamat di Dusun Mentokan, Desa Darek Kecamatan Praya Barat Daya, Kabupaten Lombok Tengah.

Baca Juga: Kecelakaan Maut di Lombok, Pengendara dan Penumpang Tewas di Tempat

Berita Terkini Lainnya