TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pemprov NTB Usulkan 2.500 Formasi PPPK Tahun 2022

Persetujuan formasi diperkirakan keluar pada agustus

iljustrasi ASN (jemyp0797)

Mataram, IDN Times - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) mengajukan 2.500 formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2022. Formasi PPPK yang diajukan di luar formasi guru SMA/SMK dan SLB.

"Kita usulkan PPPK tahun ini sekitar 2.500 formasi non guru," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) NTB, Muhammad Nasir dikonfirmasi di Mataram, Sabtu (29/1/2022).

Baca Juga: Dihapus Mulai 2023, Nasib 12.000 Pegawai Honorer Pemprov NTB Terancam?

1. Formasi yang diajukan sebenarnya kurang

Ilustrasi guru honorer. Antara/Irfan Anshori

Nasir menjelaskan formasi PPPK non guru yang diajukan memang sangat jauh dari jumlah pegawai honorer lingkup Pemprov NTB yang mencapai 12.000 orang lebih. Sementara ada rencana Pemerintah Pusat tidak ada lagi pegawai honorer mulai 2023.

Sehingga hal ini menjadi masalah bagi Pemerintah Daerah (Pemda) karena dianggap masih kurang. Namun, Pemda masih menunggu regulasi lebih lanjut dari Pemerintah Pusat kaitan dengan penghapusan pegawai honorer mulai 2023. Informasi yang diperoleh, penghapusan pegawai honorer dimulai dari kementerian/lembaga terlebih dahulu.

2. Pemprov NTB masih kekurangan tenaga kesehatan dan penyuluh pertanian

ilustrasi pemeriksaan dokter (freepik.com/jcomp)

Dari 2.500 formasi PPPK yang diajukan tahun 2022, sebagian besar untuk tenaga kesehatan dan penyuluh pertanian. Menurutnya, NTB masih kekurangan tenaga kesehatan dan penyuluh pertanian.

Saat ditanya kapan formasi ini akan disetujui oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PANRB), Nasir mengatakan biasanya formasinya akan keluar sekitar bulan Agustus. Namun dia tak dapat memastikan apakah usulan formasi yang diajukan disetujui semuanya atau tidak. Karena Pemerintah Pusat akan memberikan kuota atau jatah formasi sesuai dengan kemampuan keuangan negara karena berkaitan dengan penggajiannya.

Baca Juga: Polda NTB Terjunkan 3.500 Personel saat Event MotoGP Mandalika

Berita Terkini Lainnya