5 Oleh-oleh Unik Khas Sumbawa yang Paling Digemari Wisatawan

Lezat dan ikonik banget

Pesona alam timur Indonesia memang sudah tidak diragukan lagi nuansa keindahannya. Selain nuansa alamnya yang mempesona, salah satu daerah di Indonesia Timur ini juga memiliki cita rasa kuliner khas ala Sumbawa yang bisa jadi pilihan oleh-oleh bagi wisatawan yang berkunjung.

Para wisatawan lokal maupun mancanegara kerap antusias berbelanja oleh-oleh ketika sedang berwisata ke Sumbawa, Nusa Tenggara Barat. Jenis oleh-oleh ini sangat khas dan mudah ditemukan di setiap sudut wilayah dataran Sumbawa.

Nah, kira-kira apa saja sih oleh-oleh ikonik Sumbawa yang bisa dibawa pulang oleh para wisatawan? Yuk, kita cari tau!

1. Abon Ikan Asin

5 Oleh-oleh Unik Khas Sumbawa yang Paling Digemari WisatawanAbon ikan (wikipedia.org/istimewa)

Abon ikan asin merupakan jajanan khas Sumbawa yang amat digemari oleh para wisatawan. Selama ini kita sering kali menjumpai abon yang berbahan dasar dari daging sapi, daging ayam, dan sebagainya. Namun, sajian oleh-oleh sumbawa menginovasikan produk abon yang berbeda dan unik yaitu mengolah abon dengan cita rasa daging ikan asin yang gurih dan sedikit pedas.

Abon ikan asin juga termasuk oleh-oleh yang cukup praktis dibawa bepergian karena kemasannya yang ringan dan juga aman. Oleh-oleh abon ikan asin ini biasanya dikonsumsi sebagai lauk karena rasanya yang lezat apabila dimakan bersama nasi hangat.

Bagi kalian yang tidak mau dipusingkan dengan pilihan menu lauk, kalian bisa menjadikan abon ikan asin ini sebagai lauk yang tak kalah sedap dibanding menu lauk lainnya!

2. Susu Kuda Liar

5 Oleh-oleh Unik Khas Sumbawa yang Paling Digemari WisatawanSusu bisa memenuhi kebutuhan protein harian (IDN Times/Umi Kalsum)

Jika NTT sohor akan spesies komodo, NTB terkenal akan kuda liar Sumbawa. Kuda liar pun menjadi satwa yang susunya dapat dimanfaatkan sebagai produk oleh-oleh khas Sumbawa. Oleh oleh dengan nama susu kuda liar ini sudah sangat terkenal bahkan hingga sampai ke luar negeri, loh!

Susu kuda liar dipercaya memiliki kandungan nutrisi yang berkhasiat untuk menjaga daya tahan tubuh kita. Cita rasa susu kuda ini juga sedikit lebih manis dari pada susu sapi yang sering kita minum karena gula yang terkandung juga cukup tinggi. Namun, karena berasal dari perasan alami, kalori yang terdapat pada susu kuda tidaklah begitu besar. 

Bukan kah itu menjadi kabar baik bagi kalian sedang diet dan suka menghitung kalori? 

3. Dodol Rumput Laut

5 Oleh-oleh Unik Khas Sumbawa yang Paling Digemari Wisatawankronologi.id

Belum layak disebut sebagai wisatawan alam timur apabila belum pernah merasakan sensasi dodol rumput laut khas Sumbawa! Dodol ini mungkin asing di telinga kalian, namun eksistensi oleh-oleh dodol rumput laut masih menjadi oleh-oleh yang paling digemari wisatawan. Dodol rumput laut berbeda dengan dodol pada umumnya. Dodol yang biasa kita jumpai memiliki tekstur yang lembek dan lengket, namun dodol rumput laut sajian khas Sumbawa ini memiliki tekstur yang kenyal dan lembut seperti Jelly.

Warna dodol rumput laut ini pun bermacam - macam. Ada warna merah, kuning, hijau, ungu, dan warna warni lainnya sebagai corak seni dari khasnya oleh-oleh Sumbawa. Lebih dari itu, uniknya dodol ini tidak ada yang berwarna coklat seperti dodol yang sering kita jumpai.

4. Madu Sumbawa

5 Oleh-oleh Unik Khas Sumbawa yang Paling Digemari WisatawanMadu asli bisa menjadi pengganti gula (IDN Times/Umi Kalsum)

Salah satu oleh-oleh sumbawa yang juga tak boleh terlewat! Yep, betul sekali, madu Sumbawa! Madu Sumbawa berasal dari lebah jenis Apis dorsata yang hanya dapat dijumpai di wilayah hutan-hutan Sumbawa.

Lebah ini juga menyerap nektar dari pohon bidara dan kopi sebagai makanannya. Madu Sumbawa yang asli memiliki sejuta khasiat yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan perawatan kecantikan. Madu Sumbawa juga terlepas dari bahan pengawet, pemanis, dan pewarna.

So, emang murni hasil alam banget deh! 

5. Manjareal

5 Oleh-oleh Unik Khas Sumbawa yang Paling Digemari WisatawanEnsiklopedia kebudayaan sumbawa

Last but not least, cemilan ringan di kala lapar cocok untuk pilihan oleh-oleh. Masyarakat Sumbawa menyebutnya kue 'Manjareal'. Cemilan ini merupakan kue tradisional dengan cita rasa gurih dan manis.

Bahan bakunya adalah kacang tanah yang kemudian diolah menjadi halus dan dimasak dengan leburan gula yang dibalurkan bersama tepung beras atau sagu hingga adonan kalis. Berikutnya untuk proses pembuatan yang terakhir, segera jemur adonan ini hingga kering. Setelah selesai, maka kalian sudah bisa mencicipi cita rasa oleh-oleh kue tradisional yang leleh di dalam mulut dan tekstur yang padat meremah. 

Aneka oleh-oleh khas Sumbawa di atas merupakan favorit dari para wisatawan yang bisa banget jadi referensi kamu ketika lagi traveling ke Indonesia Timur dan menepi sejenak untuk belanja oleh-oleh di Sumbawa!

Kamu juga jadi gak perlu repot membawa daftar oleh-oleh ke setiap tempat karena udah terangkum lengkap di artikel ini!

Penulis: Raisah Zakiah

Topik:

  • Bella Manoban
  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya