Pj Wali Kota Kupang Ajak Warganya untuk Sukseskan Pemilu 2024

Menciptakan suasana harmonis di masyarakat 

Kupang, IDN Times - Penjabat Wali Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Fahrensy P. Funay mengajak warga setempat untuk menyukseskan pelaksanaan
pemilihan umum 2024 dengan menciptakan suasana yang harmonis dalam kehidupan bermasyarakat.

"Pemerintah Kota Kupang berharap para camat dan lurah untuk mendorong keterlibatan dan peran aktif tokoh masyarakat, tokoh agama, ketua suku/adat, tokoh pemuda dan tokoh perempuan untuk berpartisipasi menyukseskan pemilu dengan menciptakan suasana yang harmonis dalam kehidupan bermasyarakat," katanya diberitakan Antara di Kupang, Sabtu, (9/12/2023).

1. Kesiapan Pemkot Kupang dalam pemilu 2024

Pj Wali Kota Kupang Ajak Warganya untuk Sukseskan Pemilu 2024Wali Kota Kupang, Jefirstson Richset Riwu Kore (kedua dari kanan). (Dok.PPID Kementerian Pertanian)

Fahrensy Funay mengatakan, hal itu terkait persiapan Pemerintah Kota Kupang dalam menyukseskan pelaksanaan pemilu 2024. Dia mengatakan tahapan pemilu presiden dan wakil presiden dan pemilu legislatif saat ini sedang dalam tahapan masa kampanye sejak 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024 atau berlangsung selama 75 hari.

"Kami berharap para peserta pemilu yakni partai politik dengan pasangan calon capres dan wapres, calon DPD serta para calon anggota legislatif untuk berjiwa satria siap kalah siap menang dalam perhelatan pemilu 2024 ini," kata Fahrensy P. Funay.

Baca Juga: Bulog NTT Salurkan Beras Bantuan Pangan kepada 16.140 Warga Kupang

2. Penyelenggara pemilu diminta objektif

Pj Wali Kota Kupang Ajak Warganya untuk Sukseskan Pemilu 2024Simulasi Pilkada Serentak 2020 (ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal)

Fahrensy P. Funay juga berharap para penyelenggara pemilu juga diminta untuk objektif, transparan, netral dan tidak memihak. Selain itu partai politik peserta pemilu juga diminta untuk melakukan pendidikan politik bagi konstituen sehingga bisa mengikuti pemilu.

"Semua komponen perlu melakukan sosialisasi edukasi atau literasi pemilu damai, bermartabat dan berintegritas di lingkungan kerja dan lingkungan sosial kemasyarakatan," kata Fahrensy P. Funay.

3. Peserta pemilu diminta tidak melakukan politik identitas

Pj Wali Kota Kupang Ajak Warganya untuk Sukseskan Pemilu 2024Ilustrasi kampanye (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)

Dia juga berharap partai politik peserta pemilu untuk tidak melakukan praktik politik identitas, politik uang, menyebarkan berita bohong fitnah, kampanye hitam
yang hanya menimbulkan kebencian dan permusuhan sesama keluarga dan antar warga masyarakat di Kota Kupang.

Baca Juga: Tingkatkan Layanan Air Minum Kota Kupang, SPAM Kali Dendeng Diresmikan

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya