Dinas PUPR Usulkan Perbaikan Jalan Bypass Mandalika yang Bergelombang

Jalan rusak di Kilometer 11 Bypass Mandalika

Lombok Tengah, IDN Times - Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Lombok Tengah, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menyatakan pihaknya mengusulkan perbaikan Jalan Bypass Bandara-Mandalika. Jalan itu rusak di Kilometer 11 ke Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB).

"Sudah diusulkan untuk dilakukan perbaikan," kata Kepala Dinas PUPR Kabupaten Lombok Tengah Lalu Rahadian seperti diberitakan Antara pada Jumat (11/8/2023).

1. Rampung sebelum MotoGP

Dinas PUPR Usulkan Perbaikan Jalan Bypass Mandalika yang BergelombangPembalap Red Bull KTM Factory Racing Brad Binder memacu kecepatan sepeda motornya saat sesi latihan bebas 1 MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat (18/3/2022). Ajang balapan MotoGP seri kedua 2022 tersebut berlangsung pada 18-20 Maret 2022. (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)

Ia mengatakan proses perbaikan ditargetkan rampung sebelum ajang MotoGP di Sirkuit Mandalika pada 13-15 Oktober 2023. Perbaikan jalan tersebut merupakan kewenangan BPJN NTB, sehingga pemerintah daerah menunggu informasi dari BPJN NTB.

"Jalan itu sudah sering diperbaiki, namun kembali rusak," katanya.

Oleh karena itu, dalam perbaikan jalan tersebut juga melibatkan tim dari Bandung, Jabar, untuk melakukan kajian mendalam penyebab turunnya tanah di Kilometer 11 tersebut, sehingga ke depannya diharapkan jalan tersebut tidak rusak lagi setelah dilakukan perbaikan.

"Untuk saat ini tidak dilakukan perbaikan total, karena harus menunggu hasil kajiannya. Yang penting saat ajang MotoGP sudah baik," katanya.

Baca Juga: Bekerja sebagai Kontraktor, WNA Prancis Dideportasi dari NTB

2. Jalan bergelombang

Dinas PUPR Usulkan Perbaikan Jalan Bypass Mandalika yang BergelombangJalan bypass Mandalika. (Dok. IDN Times)

Ia mengatakan, kondisi Jalan Bypass Mandalika di Kilometer 11 tersebut masih rusak atau turun dan akan segera dilakukan perbaikan oleh BPJN wilayah NTB. Secara teknis untuk kualitas timbunan jalan yang digunakan sudah sesuai dengan standar operasional, namun jalan itu tetap turun meskipun telah dilakukan perbaikan.

"Kondisi saat ini memang masih bergelombang atau rusak," katanya.

3. Pengendara diimbau berhati-hati

Dinas PUPR Usulkan Perbaikan Jalan Bypass Mandalika yang BergelombangLampu PJU bypass Mandalika. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Oleh karena itu, ia juga mengimbau kepada masyarakat atau pengendara yang melintas di Jalan Bypass Mandalika tersebut untuk tetap berhati-hati, supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

"Kita imbau warga untuk tetap berhati-hati saat melintas di Kilometer 11 tersebut,, karena kondisi jalan masih rusak," katanya.

Baca Juga: Dispar NTB Dorong Pelaku Usaha Tingkatkan Kualitas Ekraf

Yerin Shin Photo Community Writer Yerin Shin

Keep happy & healthy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya