WNA Slovenia Mencoba Bunuh Diri di Gili Trawangan karena Asmara

Korban menyayat tangannya menggunakan silet

Lombok Utara, IDN Times - Seorang warga negara asing (WNA) asal Slovenia berinisial RG (32), mencoba melakukan bunuh diri di penginapannya di Gili Trawangan, Lombok Utara, Senin (17/4/2023). Pria asing itu melakukan percobaan bunuh diri diduga karena persoalan asmara.

Kapolsek Pemenang Polres Lombok Utara Iptu Lalu Eka Arya M ikut turun langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Korban diduga melakukan percobaan bunuh diri karena persoalan asmara.

"Korban melakukan percobaan bunuh diri dengan cara menyayat tangan kirinya dengan menggunakan silet cutter. Sehingga korban mengalami luka sepanjang sekitar 15 cm dan korban mengalami pendarahan yang cukup banyak," terang Eka.

1. Polisi lakukan olah TKP

WNA Slovenia Mencoba Bunuh Diri di Gili Trawangan karena AsmaraKorban yang mencoba melakukan bunuh diri dengan menyayat tangan menggunakan silet. (dok. Polres Lombok Utara)

Eka menjelaskan Polres Lombok Utara menerima laporan dari Anggota Polsubsektor Gili Indah yang berada di Gili Trawangan. Selanjutnya, Kapolsek bersama dengan anggota Polsek Pemenang langsung menuju TKP di Gili Trawangan untuk pengecekan langsung serta melakukan olah TKP.

Rombongan Kapolsek Pemenang bersama dengan anggotanya langsung berangkat bersama Anggota Sat. Polair Polres Lombok Utara yang sudah standby di Dermaga Pelabuhan Teluk Nara Pemenang. Setibanya di Gili Trawangan, rombongan langsung merapat ke TKP di dampingi Anggota Polsubsektor Gili Indah.

Baca Juga: Terbang ke Jerman, Gubernur Teken Kerja Sama di Hannover Messe 2023 

2. Interogasi beberapa saksi

WNA Slovenia Mencoba Bunuh Diri di Gili Trawangan karena AsmaraIlustrasi Garis Polisi (IDN Times/Arief Rahmat)

Selanjutnya, Kapolsek Pemenang bersama anggota melakukan pengecekan TKP. Selain itu, polisi juga melakukan interogasi terhadap beberapa saksi yang ada di TKP untuk mencari keterangan awal tentang kejadian percobaan bunuh diri tersebut.

Eka menyebutkan identitas korban seorang laki-laki berumur 32 tahun. Korban berkewarganegaraan Slovenia yang menginap di salah satu vila di Gili Trawangan.

3. Nyawa korban tertolong

WNA Slovenia Mencoba Bunuh Diri di Gili Trawangan karena AsmaraGoogle Images

Meskipun mengalami luka sayatan dannpendarahan yang cukup banyak, nyawa korban dapat tertolong. Karena aparat kepolisian langsung melarikan korban ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) setempat untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut.

"InsyaAllah akan kami respons dengan semaksimal mungkin. Apalagi ini menyangkut warga negara asing yang sedang berada di daerah kami. Berarti secara tidak langsung menjadi tanggung jawab kami untuk keamanan dan kenyamanan mereka," tandas Eka.

Baca Juga: Pra PPDB SMA/SMK, ini Referensi Sekolah Terbaik di NTB! 

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya