Ganjar Semringah Dapat Hadiah Lukisan dari Pelukis Disabilitas Lombok 

Pelukis beberkan makna lukisan yang diberikan kepada Ganjar

Mataram, IDN Times - Calon Presiden (Capres) 2024, Ganjar Pranowo terlihat semringah dan tersenyum lebar mendapatkan hadiah lukisan dari pelukis disabilitas di Kota Mataram, Minggu (3/12/2023) pagi. Di sela-sela jalan pagi di Car Free Day (CFD) Udayana Kota Mataram, Ganjar menemui puluhan penyandang disabilitas.

Salah seorang pelukis disabilitas Lombok, Mandra memberikan hadiah lukisan Ganjar Pranowo. "Ini karya yang luar biasa. Jadi siapa pun yang punya kemampuan, bisa melakukan," kata Ganjar.

1. Makna lukisan Ganjar Pranowo

Ganjar Semringah Dapat Hadiah Lukisan dari Pelukis Disabilitas Lombok Capres Ganjar Pranowo menerima lukisan dari pelukis disabilitas di Kota Mataram, Minggu (3/12/2023). (IDN Times/Muhammad Nasir)

Pada kesempatan tersebut, Ganjar sempat bertanya kepada Mandra, kenapa pelukis rata-rata berambut gondrong. Mandra menjawab bahwa rambut gondrong adalah simbol kebebasan.

Mandra juga menjelaskan makna lukisan Ganjar Pranowo yang berlatar belakang merah putih. Ia mengatakan maknanya adalah keberanian dan kesucian.

"Foto diri, di belakangnya ada merah putih. Maknanya keberanian dan kesucian itu bisa mendukung bapak," jelas Mandra.

Baca Juga: Gerindra Target Pertahankan Kemenangan Prabowo Subianto di NTB

2. Minta fasilitas publik ramah disabilitas

Ganjar Semringah Dapat Hadiah Lukisan dari Pelukis Disabilitas Lombok ilustrasi penyandang disabilitas (dok. Kemensos)

Terkait akses terhadap penyandang disabilitas, Mandra mengatakan mereka masih mengalami kesulitan akses terhadap fasilitas publik. Fasilitas publik yang dibangun pemerintah masih belum ramah terhadap penyandang disbilitas.

Untuk itu, ia mendorong, apabila Ganjar terpilih menjadi Presiden supaya memperhatikan fasilitas publik yang ramah terhadap penyandang disbilitas.

"Sebaiknya ada aturan dari pemerintah ketika membangun fasilitas publik harus ada role untuk difabel. Jadi kita bisa menekan dari bawah tapi memang dari atas juga harus," katanya.

3. Komitmen mendorong inklusivitas infrastruktur bagi penyandang disabilitas

Ganjar Semringah Dapat Hadiah Lukisan dari Pelukis Disabilitas Lombok Capres Ganjar Pranowo saat jalan pagi di CFD Udayana Kota Mataram, Minggu (3/12/2023). (IDN Times/Muhammad Nasir)

Sementara itu, Capres Ganjar Pranowo mengatakan menerima beberapa masukan terkait kesetaraan hak aksesibilitas penyandang disabilitas khususnya di ruang-ruang publik. Mereka merasa, bahwa selama ini kebutuhan akses disabilitas sering terpinggirkan.

Banyak ruang-ruang publik yang ada dinilai kurang ramah terhadap penyandang disabilitas. Untuk itu, Ganjar berkomitmen mendorong penyediaan inklusivitas infrastruktur seperti ruang publik dan kantor-kantor pemerintahan yang ramah bagi penyandang disabilitas.

Ganjar Pranowo menginginkan penyandang disabilitas mempunyai kesetaraan dalam segala aspek. Mulai dari pendidikan, akses ruang publik, hingga ekonomi sehingga penting dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) yang unggul.

Salah satu upaya untuk mendorong hal tersebut adalah melibatkan partisipasi penyandang disabilitas dalam perencanaan pembangunan infrastruktur. Ganjar mengatakan selama menjadi Gubernur Jawa Tengah, ia melibatkan penyandang disabilitas dalam musyawarah perencanaan pembangunan daerah.

Baca Juga: Jubir Timnas AMIN Hadiri Kampanye Ganjar Pranowo di NTB

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya