Infeksi Paru, Satu Lagi Jemaah Haji dari Bima Meninggal di Makkah

Kesehatannya dalam kondisi baik saat diberangkatkan

Bima, IDN Times - Halimah Salam Baki, perempuan berusia 93 tahun ini dikabarkan meninggal dunia di Tanah Suci Makkah pada Minggu (25/6/2023). Jemaah haji asal Desa Rato Kecamatan Parado Kabupaten Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) ini meninggal dunia akibat infeksi paru.

Kabar duka tersebut disampaikan oleh Pendamping Haji Kemenag Kabupaten Bima, Mukh Ihsan dikonfirmasi Senin (26/6/2023). Nenek Halimah awalnya dirawat pada Senin (19/6/2023) lalu, karena infeksi paru dan tidak mau makan dan minum.

1. Kondisinya makin kritis, sehingga dicanangkan safari wufuk pakai ambulans

Infeksi Paru, Satu Lagi Jemaah Haji dari Bima Meninggal di Makkahportal-islam.id

Setelah beberapa hari dirawat intensif oleh tim kesehatan, kondisi kesehatan Halimah semakin kritis. Sehingga oleh tim Klinis Kesehatan Haji Indonesia (KKHI), merencanakannya untuk dilakukan safari wukuf menggunakan mobil ambulans, Selasa besok (27/6/2023).

"Rencananya dia mau disafariwukufkan pakai mobil ambulans pada hari Selasa besok," katanya.

Baca Juga: Tiba-tiba Pingsan, Seorang Jemaah Haji Asal Bima Meninggal di Makkah

2. Meninggal pada Minggu sore

Infeksi Paru, Satu Lagi Jemaah Haji dari Bima Meninggal di Makkahtimlo.net

Sayangnya, rencana pelaksanaan rukun wajib haji tersebut tidak sampai dilaksanakan,  karena nenek Halimah meninggal pada Minggu sore (25/6/2023) waktu setempat.

"Gak jadi dilaksanakan, karena almarhumah mengembuskan napas terakhirnya pada Minggu sore," bebernya.

3. Sebelum diberangkatkan ke Makkah, kondisi Halimah sehat

Infeksi Paru, Satu Lagi Jemaah Haji dari Bima Meninggal di MakkahSuasana Haji di tengah pandemik COVID-19 tahun 2020 (Youtube.com/Makkah Live - Hajj 2020)

Ihsan memastikan, sebelum diberangkatkan, kondisi kesehatan Halimah sesuai hasil pemeriksaan medis yaitu baik-baik saja. Sehingga dia diputuskan untuk diberangkatkan melaksanakan ibadah haji ke Tanah Suci Makkah tahun 2023 ini.

"Saat di daerah, kondisi almarhumah sehat. Kita juga kaget ketika pertama kali dengar kabar duka ini," bebernya.

Sebagai informasi, hingga saat ini tercatat sudah dua orang jemaah haji asal Bima yang dilaporkan meninggal dunia di Makkah. Pekan sebelumnya dialami Jafar, warga asal Desa Doridungga Kecamatan Donggo.

Pria 52 tahun tersebut dilaporkan meninggal dunia saat dirawat di Rumah Sakit (RS) Arab Saudi. Dari beberapa jam sebelumnya, dia tiba-tiba pingsan saat berada di hotel penginapan bersama para jemaah haji lainnya.

Baca Juga: Kisah Nenek di Bima, Menabung Belasan Tahun agar Bisa Naik Haji 

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya