Golkar Bima Tanggapi Soal Dukungan DPP untuk Iqbal-Dinda

Dukung siapa pun yang direkomendasikan DPP

Bima, IDN Times - Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB, Lalu Muhammad Iqbal dan Indah Dhamayanti Putri resmi diusung Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar di Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024. Keputusan ini diumumkan di Kantor DPP Golkar, Jakarta pada Kamis (8/8/2024) kemarin.

Dengan adanya dukungan partai berlambang pohon beringin itu, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Golkar Bima menilai potensi kemenangan Iqbal-Dinda pada Pilgub nanti akan semakin mudah diraih. Mengingat, Golkar adalah satu di antara partai besar di Indonesia.

"Itu sudah jelas, pasti potensi kemenangan meningkat berlipat ganda dan tentunya kemenangan akan mudah diraih," kata Sekretaris DPD II Golkar Bima, Muhammad Sidik dikonfirmasi Jumat siang (9/8/2024).

1. Akan tegak lurus jalani perintah DPP Golkar

Golkar Bima Tanggapi Soal Dukungan DPP untuk Iqbal-DindaBakal Calon Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Lalu Muhamad Iqbal saat mendapat dukungan dari Gerindra (dok. Istimewa)

Sidik mengatakan, Golkar Bima akan tegak lurus dalam menjalankan kebijakan yang dikeluarkan oleh DPP Golkar tersebut. Agar pertarungan yang berlangsung pada 27 November nanti dapat dimenangkan.

"Kami Golkar di daerah, akan tegak lurus mengamankan kebijakan yang dikeluarkan oleh DPP," jelas Sidik.

Baca Juga: Diduga Disiksa, Balita di Bima Tewas dengan Luka Gigitan di Badan

2. Deklarasi awal September

Golkar Bima Tanggapi Soal Dukungan DPP untuk Iqbal-DindaFoto pasangan Ikbal-Dinda ketika terima rekomendasi dari DPP PPP di Jakarta (Dok/Istimewa)

Dengan diperolehnya dukungan Partai Golkar, pasangan Iqbal-Dinda kini didukung koalisi empat partai politik (parpol). Meliputi, Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Golkar dengan total sebanyak 31 kursi di DPRD NTB.

"Melalui koalisi besar ini, pertarungan pada November nanti dapat diraih. Itu target akhir kami dari pertarungan ini," bebernya.

Tim koalisi saat ini masih fokus melengkapi dokumen sebagai persiapan pendaftaran Pilgub pada 27 Agustus 2024. Setelah pendaftaran, kemudian pada awal September dilanjutkan dengan agenda deklarasi.

"Menurut tim koalisi, pasangan Iqbal-Dinda akan melalukan deklarasi di Lombok dan Bima sekitar awal September," jelasnya.

3. Masih incar dukungan 2 Parpol

Golkar Bima Tanggapi Soal Dukungan DPP untuk Iqbal-DindaHanura segera beri rekomendasi kepada Andi Sudirman Sulaiman di Pilgub Sulsel, Selasa (6/8/2024). IDN Times/Ashrawi Muin

Selain persiapan pendaftaran Pilgub, pasangan Iqbal-Dinda saat ini juga sedang mengincar 2 tiket Parpol lain. Terdiri dari Partai Bulan Bintang (PBB) dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

"Informasinya, kedua partai itu akan berlabuh juga ke Iqbal-Dinda. Insyaallah dalam waktu dekat akan segera diumumkan," pungkas politisi Golkar ini.

Baca Juga: Pj Wali Kota Bima Dilantik Lusa, Langsung Bertolak ke IKN

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya