5 Alasan Harus Berkunjung ke Museum Negeri NTB, Tidak Hanya Sejarah!

Ada museum di dalam museum nih guys!

Museum Negeri Nusa Tenggara Barat (NTB) merupakan museum yang berada di pusat Kota Mataram, Provinsi NTB. Berdiri sejak 23 Januari 1982, museum ini didirikan atas keprihatinan para arkeolog terhadap koleksi dan peninggalan-peninggalan di NTB.

Museum ini adalah museum terbesar dan terlengkap di NTB, karena diperkirakan memiliki sekitar 7.000 koleksi. Mulai dari arkeologi, biologi, geologi, sejarah, hingga seni rupa. Oleh karena itu, museum ini sangat tepat menjadi salah satu pilihan destinasi wisata dan edukasi yang harus dikunjungi.

Nah, berikut ini adalah ulasan tentang mengapa kalian harus berkunjung ke Museum Negeri Nusa Tenggara Barat. Simak baik-baik ya!

1. Letaknya Strategis dan terjangkau dari pusat Kota Mataram

5 Alasan Harus Berkunjung ke Museum Negeri NTB, Tidak Hanya Sejarah!Tangkapan layar letak Museum Negeri Nusa Tengara Barat dekat Pusat Kota Mataram (dok. Google Maps)

Museum Negeri Nusa Tenggara Barat terletak di Jalan Tilar Negara No.6, Taman Sari, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram. Untuk mencapai ke museum ini, hanya membutuhkan waktu kurang dari 15 menit, karena memang sangat dekat dari pusat Kota Mataram. Sehingga tidak sulit untuk menemukan beragam akomodasi di sekitar museum seperti hotel, restaurant, dan sebagainya.

Jam buka museum ini adalah mulai dari jam 08.00 WITA hingga pukul 15.00 WITA. Kecuali pada hari Jumat, jam tutupnya lebih cepat yaitu jam 11.00 WITA. Selain itu, museum ditutup pada hari Senin.

2. Budaya lokal

5 Alasan Harus Berkunjung ke Museum Negeri NTB, Tidak Hanya Sejarah!Pemandangan Bale di Museum Negeri Nusa Tenggara Barat (dok. Google Maps/Hidhayat Toni)

Para pengunjung tidak perlu khawatir saat berkunjung ke museum ini. Museum ini tidak hanya menawarkan display koleksi yang dipajang. Pengunjung bisa mendapatkan pengalaman dengan atraksi budaya lokal Lombok.

Pada halaman museum, terdapat berugak khas Lombok yang serupa dengan pendapa di Jawa. Selain itu juga ada miniatur bale yang merupakan rumah khas Lombok. Pengunjung bisa duduk di atas berugak dan bale tersebut seperti menikmati suasana kehidupan warga Lombok zaman dulu.

Baca Juga: NTB Berhasil Meloloskan 29 Cabor di PON Aceh - Sumut 2024

3. Ragam koleksi

5 Alasan Harus Berkunjung ke Museum Negeri NTB, Tidak Hanya Sejarah!Display Koleksi di Museum Negeri Nusa Tenggara Barat (dok. pribadi/ailunana)

Museum Negeri NTB memiliki koleksi sekitar 700 lebih. Asalnya pun beragam, dari Nusa Tenggara Barat hingga skala nasional. Museum ini mengkategorikan koleksi museumnya menjadi beberapa kategori, di antaranya adalah:

  • Arkeologika
  • Biologika
  • Etnografika
  • Filologika
  • Geologika
  • Historika
  • Keramologika
  • Numismatika
  • Seni Rupa
  • Teknologika

4. Ada pusat informasi geologi

5 Alasan Harus Berkunjung ke Museum Negeri NTB, Tidak Hanya Sejarah!Gedung Pusat Informasi Geologi di Museum Negeri Nusa Tenggara Barat (dok. Google Maps/Riztio Adji adji)

Museum di dalam museum adalah istilah yang tepat menjelaskan tentang keberadaan Gedung Pusat Informasi Geologi di dalam Museum Negeri Nusa Tenggara Barat. Di dalam ruang ini berisi informasi terkait sejarah geologi Nusa Tenggara Barat, khususnya tentang letusan Gunung Samalas.

Selain itu juga dilengkapi dengan informasi sumber daya flora dan fauna yang berada di kawasan Rinjani. Wisatawan bisa melihat koleksi sekaligus informasi tentang hal itu.

5. Punya perpustakaan

5 Alasan Harus Berkunjung ke Museum Negeri NTB, Tidak Hanya Sejarah!Ilustrasi Perpustakaan (freepik.com/ikaika)

Di salah satu sudut museum terdapat sebuah gedung perpustakaan yang berdiri sendiri. Perpustakaan ini menyediakan berbagai bahan bacaan, di antaranya tentang sejarah dan budaya. Mulai dari buku, jurnal, hingga babad Lombok. Perpustakaan ini sangat bersih dan tenang sehingga sangat cocok menjadi area baca bagi para pengunjung. 

Nah, itulah 5 alasan kenapa kamu harus datang ke Museum Negeri Nusa Tenggara Barat. Tentu ada banyak hal yang bisa didapatkan di sini. Jadi tunggu apalagi? Selamat berkunjung ya!

Baca Juga: Jadwal Kapal Rute Lombok - Banyuwangi pada 26 - 27 September 2023

Ailunana Photo Community Writer Ailunana

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya