TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pantai Sori Nehe, Hidden Gem di Kota Bima yang Punya Spot Snorkeling

Panoramanya indah dan sangat bersih

Foto Pantai Sori Nehe di Kelurahan Kolo Kecamatan Asakota Kota Bima (Dok/Dispar Kota Bima)

Kota Bima, IDN Times - Kota Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menyimpan pesona alam yang eksotik untuk dijelajahi. Salah satunya Pantai Sori Nehe yang berada di perairan Kelurahan Kolo, Kecamatan Asakota. 

Wisata Pantai Sori Nehe salah satu permata tersembunyi atau hidden gem di Kota Bima. Tidak heran, kondisi kawasan pantai dan perairan pada objek yang satu ini masih bersih dan terjaga alami. Wisatawan juga tidak ditarik retribusi, karena pantai ini belum dikelola oleh pihak mana pun.

Baca Juga: Kain Tenun Bima Laris Manis Selama Kunjungan Wisatawan dari 14 Negara

1. Indah dengan pasir putih membentang

Foto Pantai Sori Nehe di Kelurahan Kolo Kecamatan Asakota Kota Bima (Dok/Dispar Kota Bima)

Kondisi air laut di Pantai Sori Nehe dipastikan tidak mengecewakan pengunjung. Di sini,  airnya jernih kebiruan, kemudian memiliki gelombang laut yang mengalun pelan ke tepi pantai. Pasirnya juga berwarna putih dan membentang memanjang. 

Destinasi wiasta ini sangat cocok bagi pengunjung untuk menghabiskan waktu libur. Wisatawan juga bisa mandi di tepi pantai. Wisatawan juga bisa mengambil gambar sepuasnya.

2. Terdapat spot memancing dan snorkeling

Foto Pantai Sori Nehe (Dok/Dispar Kota Bima)

Selain memiliki hamparan pasir putih, di Pantai Sori Nehe juga terdapat beberapa titik spot untuk memancing ikan di sekitar tepi pantai. Termasuk spot snorkeling atau menyelam untuk menikmati keindahan alam di bawah laut.

Kemudian, di sekitar Pantai Sori Nehe juga terdapat deretan pepohonan yang hijau. Sangat cocok untuk berteduh melepas lelah dan menikmati kesegaran angin laut usai beraktivitas.

Baca Juga: Tinggalkan Golkar, Mantan Wali Kota Bima Muhammad Lutfi Gabung PDI-P?

Berita Terkini Lainnya