Praya, IDN Times - Seorang sopir inisial HN (60) asal Desa Bonjeruk, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah di Nusa Tenggara Barat (NTB) meninggal dunia saat hendak menolong seorang anak yang terseret ombak saat mandi di Pantai Senek, KEK Mandalika.
"Korban telah dibawa ke rumah duka," kata Kapolsek Kawasan Mandalika Inspektur Satu Polisi Kadek Suhendra dilaporkan Antara di Praya, Sabtu (20/5/2023).