Mengejutkan, NW Dukung SJP-TGF yang Diusung PKS pada Pilkada Lotim

Tetap dukung Iqbal-Dinda yang diusung Gerindra untuk Pilgub

Lombok Timur, IDN Times - Dinamika Politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lombok Timur (Lotim) setelah putusan Mahkamah Konstitusi (MK) semakin berkembang. Akibat putusan tersebut, terjadi perubahan konstelasi politik di daerah, termasuk dalam pencalonan bupati dan wakil bupati di Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Nahdlatul Wathan (NW) secara mengejutkan menggelar deklarasi pasangan bakal calon Bupati Lotim. NW memantapkan diri untuk mendukung politikus PKS yang juga merupakan mantan anggota DPR RI, Suryadi Jaya Purnama (SJP) sebagai bakal calon Bupati didampingi oleh TGH. Lalu Gede Fatihin (TGF) sebagai bakal calon wakil Bupati Lotim.

1. TGF dampingi SJP sebagai calon wakil bupati Lotim

Mengejutkan, NW Dukung SJP-TGF yang Diusung PKS pada Pilkada LotimBakal pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Lotim Suryadi Jaya Purnama (SJP) dan TGH.Lalu Gede Fatihin (TGF). (Dok.Istimewa)

Ketua Pengurus Besar (PB) NW, TGH. Lalu Gede Atsani mengatakan, NW mendukung TGF sebagai bakal calon wakil bupati karena desakan dari tokoh-tokoh NW dan tuan guru.

"Tidak harus nomor satu atau nomor dua, nomor berapa pun gak masalah. Gak harus nomor satu, yang penting bisa mengabdikan diri untuk Lotim," terang Atsani.

Dijelaskan Atsani, TGF mendampingi SJP sebagai calon wakil bupati Lotim diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

"PKS telah memberikan B1KWK dan Kamis kita akan mendaftar ke KPU, itu sengaja kita pilih karena hari kamis banyak baiknya," sebutnya.

Baca Juga: Rumaksi-Sukisman Lakukan Deklarasi Jelang Pendaftaran di KPU Lotim

2. Pamit dengan Gerindra untuk Pilkada Lotim

Mengejutkan, NW Dukung SJP-TGF yang Diusung PKS pada Pilkada LotimNW deklarasi dukung pasangan SJP-TGF pada pilkada Lotim. (Dok ISTIMEWA)

Terkait pencalonan TGF, Atsani menegaskan telah meminta izin ke DPP Gerindra. Ia mengaku telah meminta mencalonkan kader sendiri.

Ia menegaskan bahwa NW tetap bersama Partai Gerindra. Pihaknya telah memohon izin dengan baik-baik, hanya untuk pilkada Lotim saja, karena ini merupakan permintaan dari tokoh-tokoh dan tuan guru. Mereka secara khusus meminta Ketua Wilayah NTB untuk menjadi calon bupati atau calon wakil bupati di Lotim.

"Bersama Gerindra komunikasi dengan DPP dan DPD 1 tidak ada masalah. Cuma Lotim kami hanya mohon pamit, kita izinnya baik, kita minta baik-baik. Seluruh kader Gerindra adalah sahabat kami, semua adalah saudara. Kita tidak ada musuh, semua adalah saudara," terangnya.

3. Tetap dukung Iqbal-Dinda di Pilgub NTB

Mengejutkan, NW Dukung SJP-TGF yang Diusung PKS pada Pilkada LotimSekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyerahkan surat rekomendasi Iqbal-Dinda saat menghadiri rapat konsolidasi DPD Gerindra NTB di Mandalika, Lombok Tengah, Rabu (17/7/2024). (dok. Istimewa)

Meskipun diusung PKS, Atsani menegaskan pada pemilihan gubernur NTB, NW tidak akan mendukung bakal paslon Zul-Uhel yang diusung PKS. Ia mengaku tetap di barisan Partai Gerindra.

Begitu pun untuk calon kepala daerah lainnya di luar Lotim, tetap akan mendukung Paslon yang didukung Gerindra.

"Gubernur tetap bersama dengan Iqbal-Dinda, tetap di barisan Gerindra. Tinggal bagaimana mengatur ritme untuk kampanye, karena itu hanya teknis yang di lapangan," imbuhnya.

4. Pilih NW karena telah mendapatkan restu dari DPP PKS

Mengejutkan, NW Dukung SJP-TGF yang Diusung PKS pada Pilkada LotimBakal pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Lotim Suryadi Jaya Purnama (SJP) dan TGH.Lalu Gede Fatihin (TGF). (Dok Istimewa)

Sementara itu, bakal calon bupati Lotim, SJP menjelaskan, alasan dirinya memilih Fatihin sebagai calon yang akan mendampinginya sebab komunikasi yang baik antara dirinya dan pihak NW.

"Jadi sebagaimana kita ketahui, hampir parpol melalui berbagai proses komunikasi kami lakukan dengan semua pihak, dan DPP memutuskan untuk saya maju bersama TGH Fatihin," ucapnya.

Majunya SJP bersama Fatihin dikatakannya merupakan kebijakan pimpinan. Selain itu, ia juga merasa selaras dengan visi misi NW.

Ia mengatakan bahwa DPP PKS telah menyerahkan B1KWK untuk SJP-Fatihin sebagai bekal untuk mendaftar di KPU Lombok Timur.

Baca Juga: Tiga Pelajar di Sakra Timur Lotim Tega Perkosa Teman Perempuannya

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya