Mataram, IDN Times - Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah menemui Wakil Menteri BUMN Pahala Nugraha Mansury di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (30/01/2023). Gubernur juga bertemu dengan Asisten Deputi Bidang Hukum Korporasi Kementerian BUMN, Rini Widyastuti dan Asisten Deputi Bidang Jasa Pariwisata dan Pendukung Kementerian BUMN, Endra Gunawan.
Keduanya merupakan orang yang menggawangi persolan hukum di Kementerian BUMN untuk memberikan izin kepada PT. Pengembangan Pariwisata Indonesia atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) membuka data secara terbuka kepada masyarakat. Sehingga persoalan lahan di Mandalika tidak liar kemana-mana.
"Alhamdulillah, minggu depan Insya Allah Mbak Rini dan Mas Hendra akan datang ke Lombok mendampingi ITDC untuk membuka data kepada masyarakat yang masih merasa ada ganjalan," kata Gubernur dalam keterangannya, Selasa (31/1/2023).