Mataram, IDN Times - Usai perhelatan MotoGP di Sirkuit Mandalika, 18 - 20 Maret 2022, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) kembali menjadi tuan rumah gelaran kejuaraan dunia motocross atau Motocross Grand Prix (MXGP) di Samota Kabupaten Sumbawa.
Sebagai daerah yang memiliki atraksi unik berkaitan dengan balapan, Pemda Kabupaten Sumbawa akan menyiapkan dua atraksi unik bagi penonton MXGP. Yaitu, atraksi pacuan kuda dan barapan kebo atau karapan kerbau.
"Atraksi yang disiapkan untuk penonton MXGP adalah pacuan kuda dengan jokinya cilik. Kemudian barapan kebo," kata Wakil Bupati Sumbawa Dewi Noviany dikonfirmasi di Mataram, Selasa (8/3/2022).