Lombok Tengah, IDN Times - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memantau langsung kesiapan Sirkuit Mandalika jelang balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika Lombok Tengah Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (11/3/2022).
Ditemani Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat Zulkieflimansyah, Menteri Erick meminta agar seluruh pihak makin mematangkan jelang race pada pekan depan.
"Saya tentu bersama Gubernur NTB, Wamen BUMN Kartika Wirjoatmodjo, dan Dirut Injurney memastikan aja persiapan akhir apa-apa yang harus kita jaga," kata Erick usai memantau kondisi tribun Premium Granstand Zona A Sirkuit Mandalika.