Remaja 13 Tahun Asal Lombok Tengah Tewas Digulung Ombak

Korban tenggelam terseret ombak saat berenang

Mataram, IDN Times - Seorang remaja atas nama Ilham Maulana asal Dusun Tarekat, Desa Langko, Kecamatan Janapria, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) tewas digulung ombak. Saat itu, korban berlibur dan berenang di pantai bersama teman-temannya.

Remaja berusia 13 tahun itu tenggelam terseret ombak di Pantai Desa Pijot, Kecamatan Keruak, Kabupaten Lombok Timur, Senin (15/1/2024) sekitar pukul 15.30 WITA.

1. Korban diterjang ombak saat berenang bersama temannya

Remaja 13 Tahun Asal Lombok Tengah Tewas Digulung OmbakIlustrasi ombak (pexels.com/Emiliano Arano)

Kepala Kantor SAR Mataram Lalu Wahyu Efendi mengatakan pihaknya menerima informasi terkait insiden tersebut dari Abdul Hafiz. Dia menjelaskan korban berenang bersama temannya di Pantai Desa Pijot.

“Awalnya korban berenang bersama temannya, tiba-tiba ombak besar menerjang hingga menenggelamkannya,” kata Wahyu, Selasa (16/1/2024).

Baca Juga: Pengedar Sabu di Mataram Ditangkap Bersama Perempuan Open BO  

2. Korban ditemukan pada hari kedua pencarian

Remaja 13 Tahun Asal Lombok Tengah Tewas Digulung Ombak(Ilustrasi tenggelam) IDN Times/istimewa

Wahyu menjelaskan Tim SAR gabungan diterjunkan mencari keberadaan korban pada Senin sore (15/1/2024). Tim SAR gabungan berasal dari Pos SAR Kayangan, Polsek Keruak, Polairud Polda NTB, Unit SAR Lombok Timur, Damkar Lombok Timur, warga setempat, dan unsur terkait lainnya melakukan pencarian sejak senin sore.

“Korban ditemukan pada hari kedua pencarian, pukul 06.10 Wita dalam kondisi meninggal dunia,” tambahnya.

3. Korban ditemukan 100 meter dari lokasi kejadian

Remaja 13 Tahun Asal Lombok Tengah Tewas Digulung OmbakTim SAR gabungan saat melakukan pencarian. (dok. SAR Mataram)

Wahyu mengungkapkan korban ditemukan pada hari kedua pencarian pada jarak sekitar 100 meter arah barat dari lokasi kejadian. Selanjutnya jenazah korban dievakuasi Tim SAR gabungan.

"Setelah dievakuasi korban diserahkan ke pihak keluarga," terang Wahyu.

Baca Juga: 643 Ribu Keluarga Miskin di NTB Dapat Bantuan Beras selama 6 Bulan

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya