Polda NTB Terjunkan 1.706 Personel Amankan Mudik Lebaran 2023 

Antisipasi kejahatan di rumah yang ditinggal pemudik

Mataram, IDN Times - Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Polda NTB) menerjunkan sebanyak 1.706 personel untuk mengamankan arus mudik dan balik lebaran 2023. Ribuan personel itu diterjunkan di seluruh kabupaten/kota se-NTB.

"Jumlah personel yang diterjunkan 1.706 orang. Kemudian ada 12 pos pelayanan dan 2 pos pelayanan terpadu," kata Kapolda NTB Irjen Pol Djoko Poerwanto di Mataram, Senin (17/4/2023).

1. Patroli rutin di perumahan yang ditinggalkan pemudik

Polda NTB Terjunkan 1.706 Personel Amankan Mudik Lebaran 2023 Ilustrasi patroli polisi. (Dok Polisi)

Djoko mengatakan pihaknya bersama Pemprov NTB serius untuk melakukan pengamanan mudik lebaran 2023. Karena diprediksi jumlah pemudik meningkat sekitar 45 persen.
Sebelum menggelar operasi ketupat atau pengamanan mudik lebaran 2023, Polda NTB dan Polres jajaran melakukan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD). Setelah operasi ketupat 2023 selesai, KRYD akan kembali dilakukan.

Pada mudik lebaran 2023, kata Djoko, pengamanan di bandara dan pelabuhan menjadi fokus. Karena itulah yang menjadi pintu masuk ke NTB. Sesuai arahan Kapolri, lanjut Djoko, mengantisipasi kejahatan pada tempat yang ditinggal mudik, akan dilakukan patroli rutin oleh polisi.

"Kita mengoptimalkan patroli atau pergerakan petugas berpakaian seragam. Kita juga gerakkan Bhabinkamtibmas dan Babinsa, Pol PP dan Badan Keamanan Desa," ucapnya.

Baca Juga: Catat! 42 Titik Jalur Mudik Rawan Macet, Kecelakaan dan Longsor di NTB

2. Pastikan rumah pemudik aman

Polda NTB Terjunkan 1.706 Personel Amankan Mudik Lebaran 2023 Wakil Gubernur NTB Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalillah/dok. Humas Pemprov NTB

Terpisah, Wakil Gubernur NTB Sitti Rohmi Djalilah mengatakan kolaborasi merupakan kunci untuk menyukseskan pengamanan mudik lebaran 2023. Ia mengatakan Pemprov NTB melalui OPD terkait seperti Dinas Perhubungan, Dinas PUPR, BPBD, Dinas Kesehatan dan Satpol PP siap berkolaborasi dengan aparat kepolisian untuk pelaksanaan mudik lebaran 2023.

Wagub mengingatkan perlunya dilakukan Siskamling yang lebih intensif terutama di perkampungan yang ditinggal masyarakat untuk mudik. "Masyarakat NTB yang mudik diyakinkan rumahnya aman. Siskamling juga diintensifkan," ujarnya.

3. Layanan kapal tol laut Surabaya - Lombok bagi pemudik

Polda NTB Terjunkan 1.706 Personel Amankan Mudik Lebaran 2023 PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Lembar sukses melayani puncak layanan penyeberangan di lintasan Padangbai-Lembar yang menghubungkan Pulau Bali dengan Lombok dalam mendukung perhelatan MotoGP Mandalika Tahun 2022. (Dok. ASDP)

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi NTB Lalu Moh. Faozal mengatakan ada tiga akses layanan moda transportasi laut bagi pemudik yang akan datang ke NTB dari luar daerah. Antara lain rute Tanjung Perak Surabaya - Lembar, Lombok Barat atau tol laut dilayani 5 kapal.

Kemudian rute Ketapang Banyuwangi - Lembar Lombok Barat dan Padangbai Bali - Lembar Lombok. Selain itu, kata Faozal, ada satu rute khusus untuk logistik yaitu Tanjungwangi - Lembar.

"Artinya konektivitas laut dari dan ke NTB itu sudah kita jaminkan bisa memfasilitasi masyarakat yang mudik ke NTB," terangnya.

Untuk masyarakat yang ingin mudik dari Lombok ke Pulau Sumbawa, pada penyeberangan Kayangan, Lombok Timur - Poto Tano Sumbawa Barat telah disiapkan sebanyak 27 armada pad masa mudik lebaran. Untuk operasional sehari-hari, ada 12 kapal yang standby melayani masyarakat.

"Setiap 35 menit, mereka akan berlayar melayani masyarakat. Bongkar muat itu hanya butuh waktu 35 menit dari kedua sisi. Kapal-kapal sudah bagus semua di rute Kayangan - Poto Tano. Kita proyeksikan H-5 akan terjadi peningkatan trafik baik orang maupun kendaraan," terangnya.

Baca Juga: Pra PPDB SMA/SMK, ini Referensi Sekolah Terbaik di NTB! 

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya