Dewan Usulkan 3 Calon Penjabat Gubernur NTB, ini Pejabat yang Terkaya!

Penjabat Gubernur NTB diusulkan ke Kemendagri pekan depan

Mataram, IDN Times - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) NTB telah memutuskan tiga nama calon Penjabat Gubernur NTB pengganti Zulkieflimansyah pada Kamis (3/8/2023). Dari enam nama yang digodok di fraksi-fraksi DPRD NTB mengerucut pada tiga nama calon Penjabat Gubernur NTB yang akan diusulkan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Tiga nama calon Penjabat Gubernur NTB yang diusulkan DPRD NTB, antara lain Sekretaris Daerah (Sekda) NTB Lalu Gita Ariadi, Deputi Bidang Administrasi Sekretariat Jenderal DPD RI Lalu Niqman Zahir dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Agama Nizar Ali.

Wakil Ketua DPRD NTB Muzihir mengatakan tiga nama usulan calon Penjabat Gubernur NTB tersebut akan dikirim ke Kemendagri pada Senin pekan depan. Karena berdasarkan surat dari Mendagri, usulan nama calon Penjabat Gubernur paling lambat pada 9 Agustus 2023.

1. Sekjen Kementerian Agama Nizar Ali jadi calon Penjabat Gubernur NTB terkaya

Dewan Usulkan 3 Calon Penjabat Gubernur NTB, ini Pejabat yang Terkaya!Sekjen Kementerian Agama Nizar Ali. (dok. Kemenag)

Dari tiga nama calon Penjabat Gubernur NTB yang diusulkan DPRD NTB, Sekjen Kementerian Agama Nizar Ali menjadi pejabat terkaya. Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun 2022 yang disampaikan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), jumlah harta kekayaan Nizar Ali sebesar Rp6,7 miliar.

Sementara itu, kekayaan Sekda NTB Lalu Gita Ariadi sebesar Rp5,7 miliar dan Deputi Bidang Administrasi Sekretariat Jenderal DPD RI Lalu Niqman Zahir sebesar Rp3,17 miliar.
Sekjen Kementerian Agama Nizar Ali menyampaikan LHKPN 2022 pada 24 Februari 2023.

Adapun rincian Nizar Ali, antara lain berupa :
1. Tanah dan bangunan sebesar Rp2.940.000.000. Dengan rincian tanah dan bangunan seluas 105 m2/140 m2 di Yogyakarta senilai Rp250.000.000, tanah dan bangunan seluas 105 m2/174 m2 di Yogyakarta senilai Rp300.000.000, tanah dan bangunan warisan seluas 527 m2/200 m2 di Jepara senilai Rp720.000.000, tanah dan bangunan seluas 650 m2/250 m2 di Sleman senilai Rp1.270.000.000 serta tanah dan bangunan seluas 125 m2/145 m2 di Tangerang senilai Rp400.000.000.
2. Alat transportasi dan mesin senilai Rp107.450.000. Dengan rincian motor Honda NF 100 TD tahun 2008 senilai Rp2.400.000, mobil Honda Jazz tahun 2010 senilai Rp44.000.000, motor Honda tahun 2014 senilai Rp3.250.000, motor Suzuki tahun 2011 senilai Rp2.800.000, dan Mobil Honda Freed tahun 2013 senilai Rp55.000.000.
3. Kas dan setara kas sebesar Rp 3.661.091.420

Baca Juga: Harta Kekayaan 3 Calon Penjabat Bupati Lotim, Kadisos NTB Paling Tajir

2. Rincian harta kekayaan Sekda NTB Lalu Gita Ariadi

Dewan Usulkan 3 Calon Penjabat Gubernur NTB, ini Pejabat yang Terkaya!Sekda NTB, Lalu Gita Ariadi (IDN Times/Muhammad Nasir)

Sementara itu, Sekda NTB Lalu Gita Ariadi memiliki harta kekayaan sebesar Rp5,78 miliar. Gita menyampaikan LHKPN 2022 pada 31 Januari 2023, dengan rincian:

1. Tanah dan bangunan senilai Rp5.313.550.000. Dengan rincian Tanah dan Bangunan seluas 1093 m2/340 m2 di Lombok Tengah senilai Rp1.858.100.000, Tanah Seluas 1722 m2 di Lombok Tengah senilai Rp774.900.000, Tanah dan Bangunan warisan seluas 432 m2/350 m2 di Kota Mataram senilai Rp2.150.000.000, Tanah seluas 1179 m2 di Lombok Tengah senilai Rp530.550.000.
2. Alat transportasi dan mesin senilai RpRp165.000.000, berupa mobil Honda senilai Rp165.000.000.
3. Harta bergerak lainnya sebesar Rp264.600.000
4. Kas dan setara kas sebesar Rp71.531.705.
5. Utang Rp28.200.000

3. Rincian harta kekayaan Deputi Bidang Administrasi Setjen DPD RI Lalu Niqman Zahir

Dewan Usulkan 3 Calon Penjabat Gubernur NTB, ini Pejabat yang Terkaya!Deputi Bidang Administrasi Setjen DPD RI Lalu Niqman Zahir. (dok. Istimewa)

Sedangkan Deputi Bidang Administrasi Setjen DPD RI Lalu Niqman Zahir memiliki harta kekayaan sebesar Rp3,17 miliar. Niqman Zahir menyampaikan LHKPN 2022 pada 14 Februari 2023. Rincian harta kekayaan Niqman Zahir antara lain:

1. Tanah dan bangunan senilai Rp2.766.000.000, dengan rincian Tanah dan Bangunan seluas 84 m2/140 m2 di Jakarta Timur senilai Rp1.260.000.000, Tanah Seluas 10800 m2 di Kota Pariaman senilai Rp756.000.000, Tanah seluas 996 m2 di Lombok Tengah senilai Rp750.000.000.
2. Alat transportasi dan mesin senilai Rp3.500.000, berupa motor Honda senilai Rp3.500.000.
3. Harta bergerak lainnya Rp336.900.000
4. Kas dan setara kas sebesar Rp67.000.000

Baca Juga: Main HP Sambil Isi Daya, Pelajar di Lombok Tewas Tersengat Listrik 

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya