Caleg dan Warga Baper Pascapemilu 2024, RSJ NTB Buka IGD 24 Jam

Kunjungan pasien pascapemilu diperkirakan semakin meningkat

Mataram, IDN Times - Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Mutiara Sukma, Nusa Tenggara Barat (NTB) membuka Instalasi Gawat Darurat (IGD) 24 jam untuk melayani calon legislatif (caleg) dan warga yang sedih, kecewa, sakit hati atau masih bawa perasaan (Baper) pascapemilu 2024. Sehari pasca-pemilu 2024, tingkat kunjungan ke RSJ Mutiara Sukma sebanyak 409 orang.

Direktur RSJ Mutiara Sukma dr. Wiwin Nurhasida mengatakan tingkat kunjungan sebanyak itu seperti hari-hari biasa. Diperkirakan tingkat kunjungan akan meningkat dalam satu sampai dua pekan mendatang.

"Masih kunjungan seperti biasa 409 orang. Tapi kalau kasus-kasus yang berhubungan dengan Pileg kemarin itu belum terlaporkan hari ini," kata Wiwin dikonfirmasi di Mataram, Jumat (16/2/2024).

1. Layani caleg dan warga yang baper pascapemilu 2024

Caleg dan Warga Baper Pascapemilu 2024, RSJ NTB Buka IGD 24 JamDirektur RSJ Mutiara Sukma NTB dr. Wiwin Nurhasida. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Wiwin menjelaskan pascapemilu 2024, membuat caleg dan warga yang jagoannya kalah menjadi cemas, marah, kecewa dan sedih.

Hal itu menurutnya merupakan kondisi yang normal. Sehingga masyarakat disarankan berkonsultasi atau memeriksa kesehatannya ke RSJ.

"Kalau ada yang membutuhkan rawat inap kita siap sumber daya. IGD kita juga buka 24 jam," terangnya.

RSJ Mutiara Sukma memiliki dokter spesialis jiwa sebanyak 6 orang. Selain itu, RSJ Mutiara Sukma juga punya 4 psikologi klinis.

Sehingga ia memastikan RSJ Mutiara Sukma siap melayani masyarakat NTB yang mengalami gangguan kesehatan mental pascapemilu 2024.

Baca Juga: 12 TPS di NTB Berpotensi Lakukan Pemungutan Suara Ulang 

2. Tingkat kunjungan pasien diperkirakan meningkat dalam dua pekan ke depan

Caleg dan Warga Baper Pascapemilu 2024, RSJ NTB Buka IGD 24 Jamilustrasi pose stres (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Wiwin mengatakan kunjungan pasien yang baper pascapemilu, biasanya tiga hari usai pelaksanaan pemilu. Kunjungan yang meningkat biasanya dalam waktu sepakan sampai dua pekan pascapemilu.

RSJ Mutiara Sukma memiliki kapasitas tempat tidur untuk pasien rawat inap sebanyak 111. Jumlah pasien rawat inap saat ini sebanyak 56 orang.

Sehingga masih tersedia tempat tidur bagi pasien yang membutuhkan perawatan rawat inap di RSJ Mutiara Sukma.

3. Malu datang ke RSJ, bisa konsultasi lewat WA

Caleg dan Warga Baper Pascapemilu 2024, RSJ NTB Buka IGD 24 JamAnggota PPS konsultasi kesehatan di Posko Kesehatan yang disediakan Puskemas Tanjung Karang di Kelurahan Kekalik Jaya, Kota Mataram, Kamis (15/2/2024). (IDN Times/Muhammad Nasir)

Bagi masyarakat yang malu datang ke RSJ, Wiwin mengatakan pihaknya membuka layanan konsultasi secara online atau via WhatsApp (WA). Pihaknya menyediakan layanan Lapor Budir Mutiara Sukma.

"Kalau mau konsultasi tatap muka langsung kita juga ada tatap muka rawat jalan. Ada juga konsultasi sore bagi yang merasa kurang nyaman di tengah keramaian kunjungan pagi hari. Sekarang sore hari juga ada kunjungan," tandasnya.

Baca Juga: 58 Anggota KPPS, PPS dan PPK di NTB Dilarikan ke Puskesmas

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya