Lombok Utara, IDN Times - Kapal wisata Ocean 5 tenggelam di perairan Gili Trawangan, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada Minggu (27/10/2024) sekitar pukul 10.30 WITA.
Kapal Ocean 5 berangkat dari Gili Air menuju Shark Point di perairan Gili Trawangan dengan membawa empat wisatawan asing yang akan melakukan penyelaman (diving) serta empat kru kapal.
Kasat Polairud Polres Lombok Utara Inspektur Satu Pol Sugi Jaya, mengonfirmasi bahwa timnya langsung melakukan evakuasi setelah menerima laporan tenggelamnya kapal. “Beruntung, seluruh kru kapal dan wisatawan asing berhasil diselamatkan tanpa ada korban jiwa,” ujar Sugi.