5 Tips Meminimalisir Rasa Kecewa, Biar Hidup Gak Galau-galau Amat!

Kecewa datang dari ekspektasi yang berlebihan!

Dalam beberapa hal dalam hidup, kekecewaan selalu bersumber dari ekspektasi yang terlalu berlebihan. Kamu merasa sudah baik sama orang, kemudian kamu berekspektasi bahwa orang lain juga akan melakukan hal yang sama pada dirimu. Namun sering kali kenyataan tidak sesuai dengan harapan yang membuatmu merasa kecewa.

Oleh sebab itu, perlu kiranya kamu belajar meminimalisir rasa kecewa. Berikut 5 tips meminimalisir rasa kecewa yang perlu kamu terapkan mulai sekarang.

1. Berbuat baik karena kamu orang baik

5 Tips Meminimalisir Rasa Kecewa, Biar Hidup Gak Galau-galau Amat!Pinterest

Kalau kamu baik ke orang, jangan baik 100%, tapi sisakan 5% buat curiga. Kenapa? Karena orang yang kamu percaya baik juga bisa salah atau malah berbalik mengecewakan kamu.

Berbuat baik karena memang kamu orang yang baik. Sudah itu saja. Bukan buat berharap balasan yang sama.

2. Jangan mengagumi secara fanatik

5 Tips Meminimalisir Rasa Kecewa, Biar Hidup Gak Galau-galau Amat!Salah satu vokal grup asal Korea Selatan, Bangtan Boys (BTS). (Instagram.com/bts.bighitofficial)

Tidak salah kok mengagumi orang yang kamu idolakan, apalagi karya-karya dari orang yang kamu idolakan tersebut membuat hari-harimu menjadi berwarna. Tapi ingat, bahwa mengidolakan orang secara fanatik itu tidak dibenarkan.

Kalau kamu mengagumi seseorang, jangan secara 100%, tapi sisakan 5% buat tidak memuja. Karena orang yang kamu kagumi juga bisa kepeleset dan salah, yang pada akhirnya membuatmu kecewa terhadap orang yang kamu idolakan.

Baca Juga: Antigalau, ini 5 Cara Merayakan Patah Hati yang Paling Ampuh

3. Jangan selalu bergantung pada orang lain

5 Tips Meminimalisir Rasa Kecewa, Biar Hidup Gak Galau-galau Amat!Pinterest

Sebagai makhluk sosial, tentu kamu tidak bisa lepas dari manusia yang lain. Ada kalanya kamu membutuhkan bantuan orang lain, namun bukan berarti kamu harus selalu bergantung pada orang lain.

Kamu tidak bisa mengharapkan dukungan orang lain setiap saat, karena orang lain bisa sibuk, tidak mood, kurang sehat atau mungkin dia punya kesusahannya sendiri. Itulah kenapa kamu harus bisa mengandalkan dirimu sendiri.

4. Jangan membenci secara berlebihan

5 Tips Meminimalisir Rasa Kecewa, Biar Hidup Gak Galau-galau Amat!Pinterest

Kalau kamu benci sama orang, jangan benci 100%, tapi sisakan 5% buat menerima. Karena orang yang kamu benci itu juga bisa benar dan melakukan hal baik.

Tidak perlu terlalu percaya, tidak perlu terlalu memuja, tidak perlu terlalu menuntut dan tidak perlu terlalu membenci. Sebab kecewa selalu datang pada orang-orang yang ekspektasinya terlalu berlebihan.

5. Berkorban secukupnya

5 Tips Meminimalisir Rasa Kecewa, Biar Hidup Gak Galau-galau Amat!Pinterest

Betapa banyak orang yang berkorban sampai-sampai tidak mempedulikan dirinya sendiri, lalu berakhir pada sebuah kekecewaan dan penyesalan. Kamu tidak salah kok berkorban pada seseorang, tapi kamu perlu memahami sejauh mana kapasitasmu dalam berusaha dan memberi. Kamu suka berkorban untuk orang lain, tapi kamu lupa kalau dirimu juga orang yang juga butuh bantuan.

Ketika kamu melakukan hal-hal baik pada orang lain, minimalisir pikiran-pikiran yang mengarah ke sebuah ekspektasi. Sehingga, ketika kamu menerima perbuatan yang kurang menyenangkan dari orang tersebut, kamu tidak terlalu merasa kecewa. Kalaupun jika dia berbuat baik kepada dirimu, anggap saja itu bonus.

Baca Juga: Mengenal Kepribadian Ambivert, Kombinasi Introvert dan Ektrovert

Hirpan Rosidi Photo Community Writer Hirpan Rosidi

Hirpan Rosidi, laki-laki kelahiran 1997 yang tidak pandai mendeskripsikan dirinya. Karena kemampuan menulisnya dibawah rata-rata, dia memiliki cita-cita yang dimana dia sendiri tidak terlalu berharap cita-citanya bisa terwujud; yaitu disalah satu rak toko buku, di antara buku-buku dari penulis besar itu, terselip satu judul buku dengan nama Hirpan Rosidi sebagai penulisnya. Berbekal lulusan Psikologi Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta dan kecintaannya pada literasi, menjadikannya ingin membangun perpustakaan untuk anak-anak dan warga di kampungnya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya