Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IMG_20260108_170630.jpg
Bupati Lombok Timur, Haerul Warisin secara simbolis menyerahkan SK PPPK (IDN Times/Ruhaili)

Lombok Timur, IDN Times – Ratusan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Lombok Timur kini bisa bernapas lega. Bupati Lombok Timur, Haerul Warisin, secara resmi membuka "keran" karier seluas-luasnya bagi PPPK agar memiliki peluang yang setara dengan Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Kepastian ini disampaikan langsung oleh orang nomor satu di Gumi Selaparang tersebut saat menyerahkan Surat Keputusan (SK) Perpanjangan PPPK di Pendopo Bupati, Kamis (8/1/2025). Kebijakan strategis ini diambil sebagai langkah nyata pemerintah daerah dalam memperkuat kualitas pelayanan publik melalui stabilitas dan peningkatan motivasi kerja para abdi negara.

1. PPPK guru bisa jadi Kepala Sekolah

Bupati Lombok Timur, Haerul Warisin (IDN Times/Ruhaili)

Di hadapan ratusan PPPK yang hadir, Bupati Warisin tidak hanya menyampaikan kepastian perpanjangan kontrak, tetapi juga membawa kabar gembira tentang perluasan jenjang karier bagi tenaga ASN ini. Ia menegaskan komitmenya dalam memberikan kesempatan yang setara dengan ASN yang berstatus PNS.

“Sekarang PPPK sudah bisa jadi Kepala Sekolah. Bahkan, kami sedang mengusulkan agar PPPK juga bisa menduduki jabatan Kepala Puskesmas. Suratnya sedang berjalan,” ungkap Warisin.

2. Buka jalan bagi tenaga profesional dari jalur PPPK

Bupati Lombok Timur, Haerul Warisin secara simbolis menyerahkan SK PPPK (IDN Times/Ruhaili)

Pernyataan ini menandai terobosan penting dalam kebijakan kepegawaian di Lombok Timur, yang membuka jalan bagi tenaga profesional dari jalur PPPK untuk memimpin unit strategis di bidang pendidikan dan kesehatan. Sebab menurutnya, meski berstatus perjanjian kerja, posisi PPPK setara dengan ASN lainnya dalam hal tanggung jawab pelayanan publik.

“Bekerjalah dengan profesional sesuai bidang masing-masing. Jangan sampai melakukan pelanggaran. Karena ini akan menjadi penilaian untuk jenjang karir," ujarnya.

3. Perpanjang 258 SK PPPK penuh waktu

ASN PPPK dan PNS Lotim yang menerima SK melakukan Selfi dengan Bupati Lotim Haerul Warisin (IDN Times/Ruhaili)

Warisin meminta para PPPK di sektor pendidikan dan kesehatan untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan. Kepada tenaga kesehatan, ia berpesan agar selalu memberikan pelayanan terbaik dengan keramahan. Sementara kepada tenaga pendidik, beliau meminta agar pelayanan kepada anak didik terus ditingkatkan.

“Pelayanan di pendidikan dan kesehatan harus ditingkatkan. Jangan ada masyarakat yang mengeluh tentang pelayanan kita,” tegasnya.

penyerahan SK terhadap 10.998 PPPK paruh waktu beberapa waktu lalu. Bupati Lombok Timur H Haerul Warisin kini menyerahkan SK perpanjangan terhadap 258 orang Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Lotim di pendopo Bupati, Kamis (8/1/2025).

”Semua PPPK penuh waktu yang sudah mengabdi Lima tahun SKnya diperpanjang, dan kita serahkan ” ucap Bupati Lombok Timur Haerul Warisan pada wartawan usai penyerahan SK

Seperti di ketahui, Pemkab Lombok Timur, memperpanjang kontrak 258 PPPK penuh waktu yang berasal dari berbagai profesi. Kontrak PPPK yang diperpanjang yang telah mengabdi selam 5 tahun.

Editorial Team