TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Unik! Tradisi Ngejot di Lombok, Cara Masyarakat Perkuat Silaturahmi

Festival ngejot digelar di Desa Kenek Lombok Timur

Festival ngejot di Desa Lenek Kecamatan Lenek Kabupaten Lombok Timur (Dok. Istimewa)

Mataram, IDN Times - Setiap menjelang Hati Raya Idulfitri, masyarakat Desa Lenek Kecamatan Lenek Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar Festival Ngejot.

Festival Ngejot merupakan tradisi memberikan makanan kepada keluarga, tetangga, tokoh adat, tokoh agama, pemimpin desa, dan kerabat lainnya. Festival itu sudah berlangsung selama 6 kali setiap menjelang hari raya Idulfitri di Desa Lenek, Kecamatan Lenek Kabupaten Lombok Timur.

Baca Juga: Pemudik di Mataram Disiapkan Kompresor dan Tempat Ngopi

1. Bentuk bakti anak kepada orang tua

Ketua TP PKK NTB Hj. Niken Saptarini Widyawati Zulkieflimansyah membawa dulang berisi makanan saat festival ngejot di Desa Lenek Kecamatan Lenek Kabupaten Lombok Timur. (Dok. Istimewa)

Selain memperkuat silaturahmi, Ngejot juga disebut sebagai bentuk bakti anak kepada orang tua. Kegiatan ini menjadi upaya menguatkan etika atau adab anak atau remaja kepada orang tua.

Kegiatan yang bertajuk Festival Ngejot Paer Lenek VI berlangsung Minggu (1/5/2022) di Lapangan Umum Wirangbaya Lenek Pesiraman Kecamatan Lenek Lombok Timur. Festival Ngejot dihadiri langsung Gubernur NTB Zulkieflimansyah dan Wakil Bupati Lombok Timur Rumaksi SJ.

2. Masyarakat beriringan membawa makanan di sepanjang jalan

Festival ngejot (Dok. Istimewa)

Sepanjang jalan, masyarakat beriringan membawa berbagai jenis makanan. Makanan yang dibawa dengan dulang selanjutnya akan diberikan kepada keluarga, tokoh adat, tokoh agama, pemimpin desa, dan kerabat lainnya.

Gubernur NTB Zulkieflimansyah mengatakan ngejot adalah tradisi silaturahmi yang luar biasa di Lombok. Di mana, setiap menjelang Hari Raya Idulfitri, seorang anak mengunjungi orang tuanya sambil membawa dulang berisi makanan untuk hari raya.

Sehingga sang anak memastikan orang tuanya bahagia di hari lebaran. Dulang yang digunakan untuk mengantar makanan setelah isinya disampaikan biasanya pemilik rumah mengganti dengan barang-barang lain.

Sehingga masyarakat dipastikan semua bergembira di hari lebaran. Menurutnya, ngejot adalah tradisi para orang tua dulu. Gubernur berharap tradisi itu dapat diselenggarakan di daerah-daerah lainnya.

Baca Juga: Kabar Gembira! Wisata di Lombok Tengah Dibuka Selama Libur Lebaran

Berita Terkini Lainnya