Liburan Menyenangkan di Desa Wisata Hijau Bilebante

Pengunjung dapat bersepeda dengan suasana asri dan sejuk

Lombok merupakan pulau yang tepat untuk menghabiskan waktu liburan, sebab Lombok memiliki beberapa wisata alam, seperti gunung, desa, pantai, dan lainnya. Bagi wisatawan yang berminat untuk singgah ke desa wisata bisa mengunjungi Desa Wisata Hijau Bilebante.

Wisatawan dapat menikmati pemandangan alam yang masih asri dan sejuk. Sebelum mengunjungi Desa Wisata Hijau Bilebante, berikut ini terdapat beberapa hal yang perlu diketahui.

1. Pesona Desa Wisata Hijau Bilebante

Liburan Menyenangkan di Desa Wisata Hijau BilebanteDesa Wisata Hijau Bilebante (IST)

Desa Wisata Hijau Bilebante merupakan tempat tinggal Suku Sasak yang berada di Lombok Tengah. Pengunjung bisa melihat Lembah Gardena yang dulunya menjadi tempat galian pasar untuk penduduk sekitar mencari nafkah sebelum menjadikan desa sebagai tempat wisata.

Konsep dari Desa Wisata Hijau Bilebante menggunakan ekowisata. Pengunjung akan melihat beragam tumbuhan yang terlihat asri dan sejuk. Tempat ini sangat cocok untuk dijadikan spot foto karena instagramable.

2. Fasilitas

Liburan Menyenangkan di Desa Wisata Hijau BilebanteDesa Wisata Hijau Bilebante (IST)

Baca Juga: Profil Nursiah, Seorang Doktor yang Jadi  Wakil Bupati Lombok Tengah 

Desa Wisata Hijau Bilabante memiliki banyak fasilitas yang memadai untuk para wisatawan. Hal ini dapat dilihat dari berbagai tempat penginapan bagi wisatawan yang ingin bermalam, sebab sudah tersedia homestay.

Selain itu, pengunjung juga bisa menikmati fasilitas lainnya. Seperti tempat berkemah, tempat memancing, kolam renang, jalur sepeda, dan bisa mencoba untuk membuat kerajinan yang biasa dibuat oleh warga setempat.

3. Aktivitas

Liburan Menyenangkan di Desa Wisata Hijau BilebanteDesa Wisata Hijau Bilebante (IST)

Selama berada di Desa Wisata Hijau Bilabante, pastinya pengunjung ingin menikmati aktivitas di sekitarnya. Pengunjung bisa menikmati wisata sepeda untuk keliling desa sekaligus menikmati pemandangan yang indah, serta melalui pemukiman warga, pematang sawah, kebun sayur dan buah.

Aktivitas lainnya yang dapat dilakukan yaitu menyantap kuliner khas lombok yang memiliki cita rasa lezat. Selain itu juga dapat melakukan terapis kebugaran dan mengunjungi taman herbal.
Lokasi Desa Wisata Hijau Bilabente berada di Jalan Raya Bilabente, Pringgarata, Lombok Tengah, NTB. Bagi para wisatawan yang ingin mengunjungi Desa Wisata Hijau Bilebante, jika mulai dari Mataram harus menempuh jarak sekitar 16 km atau memakan waktu sekitar 45 menit.

4. Tips berwisata di Bilebante

Liburan Menyenangkan di Desa Wisata Hijau BilebanteDesa Wisata Hijau Bilebante (IST)

Jika ingin liburan singkat di Desa Wisata Hijau Bilebante, pengunjung perlu memahami tips wisata di bawah ini, antara lain:

·         Seperti yang kita ketahui, penduduk desa ini terdiri dari dusun Muslim dan Hindu, jadi pengunjung harus tetap patuhi aturan dan saling menghargai

·         Lebih baik memakai pakaian yang sopan dan rapih, sebab hal ini merupakan salah satu cara menghormati budaya serta tradisi sekitar

·         Jaga kebersihan dengan tidak buang sampah sembarangan

·         Ambil berbagai ilmu yang didapatkan di desa ini, lalu bagaikan ke orang sekitar

Sekian ulasan mengenai beberapa hal yang perlu diketahui mengenai Desa Wisata Hijau Bilebante. Wisatawan dapat mengunjungi desa yang satu ini saat liburan, sebab wisatawan bisa menikmati pemandangan yang indah dan melakukan beragam aktivitas yang membuat liburan menyenangkan.

Baca Juga: Rekomendasi Destinasi Wisata Ciamik yang Ada di Lombok Timur

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya