TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Homologasi Sirkuit Mandalika, MGPA Siapkan Tiga Road Sweeper 

FIM homologasi Sirkuit Mandalika pekan depan

Kendaraan road sweeper yang diterjunkan membersihkan Sirkuit Mandalika jelang proses homologasi yang akan dilakukan FIM pekan depan. (dok. MGPA)

Lombok Tengah, IDN Times - Mandalika Grand Prix Association (MGPA) telah menerjunkan tiga kendaraan road sweeper untuk membersihkan lintasan Sirkuit Mandalika menjelang homologasi oleh Fédération Internationale de Motocyclisme (FIM) untuk penyelenggaraan MotoGP 2024.

Proses pembersihan lintasan ini dimulai sejak Rabu (4/9/2024) dan ditargetkan selesai sebelum FIM melakukan homologasi guna memastikan kesiapan sirkuit.

1. Dua road sweeper didatangkan dari Surabaya

The Duda's Minus One coba sirkuit Mandalika (instagram.com/raffinagita1717)

Direktur Utama MGPA, Priandhi Satria, menjelaskan bahwa pembersihan lintasan merupakan kegiatan rutin yang dilakukan sebelum dan sesudah sirkuit digunakan, terutama menjelang MotoGP Mandalika 2024 yang akan digelar pada 27-29 September 2024.

"Kami mengerahkan tiga unit kendaraan road sweeper untuk membersihkan lintasan. Dua di antaranya didatangkan dari Surabaya, sementara satu kendaraan lainnya merupakan hasil modifikasi kami sendiri," kata Priandhi, Sabtu (7/9/2024).

Baca Juga: Polda NTB Siapkan 3.000 Personel Amankan MotoGP Mandalika 2024

2. Fungsi masing-masing kendaraan road sweeper

Pengecatan Sirkuit Mandalika menjelang perhelatan MotoGP 2024. (dok. MGPA)

Priandhi menjelaskan, ketiga kendaraan tersebut memiliki fungsi berbeda.

Kendaraan pertama berfungsi untuk menyemprotkan air dan menyikat lintasan. Kendaraan kedua menyikat sekaligus menyedot kotoran yang disikat oleh kendaraan pertama. Sedangkan kendaraan ketiga dilengkapi dengan lubang air bertekanan tinggi untuk menyemprotkan air guna mengangkat sisa kotoran yang terlewat.

"Ini merupakan salah satu syarat penting agar sirkuit lolos homologasi oleh FIM dan dapat diterima oleh Dorna Sports untuk penyelenggaraan MotoGP," tambahnya.

Berita Terkini Lainnya