Kupang, IDN Times - Sesosok mayat pria yang ditemukan di dalam kawasan hutan Taman Wisata Alam (TWA) Camplong, telah diidentifikasi usai membuat geger warga Desa Camplong II, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Pria yang ditemukan tak bernyawa pukul 06.00 WITA, Rabu (9/7/2025), ini adalah Mathias Tjeunfin (59), warga Kecamatan Fatuleu, Kupang.
Dua hari sebelumnya, Mathias sudah meninggalkan rumah. Ia berpamitan ke sang isteri, Martha Selan (53), untuk pergi Kota Kupang.
Disclaimer: artikel ini memuat informasi tentang bunuh diri. Pembaca diharapkan lebih bijak.