Kupang, IDN Times - Kabid Humas Polda Nusa Tenggara Timur (NTT), Kombes Pol Henry Novika Chandra, menegaskan belum adanya tersangka kasus pemukulan Kabag Umum dan Keuangan Sekretariat DPRD Kabupaten Kupang, Roni Natonis.
Roni sebelumnya melapor terduga pelaku ialah Tome da Costa selaku Wakil Ketua I asal Partai Gerindra dan Oktovianus La'a, anggota dewan dari Fraksi Golkar. Kasus pemukulan Roni ia alami di Kantor DPRD Kupang 19 Juni 2025 lalu. Esoknya ia melapor ke Polda NTT.
"Perlu kami tegaskan bahwa hingga saat ini, penyidik belum ada penetapan tersangka dalam perkara dimaksud," jelas Henry dalam keterangan tertulisnya, Kamis (10/7/2025).