10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar Matahari

Mulai dari sirih gading, lidah mertua, hingga lidah buaya

Jika sebuah tanaman hias umumnya membutuhkan sinar matahari untuk proses fotosintesis dan pertumbuhannya, maka ada beberapa jenis tanaman hias yang tidak perlu mendapatkan banyak sinar matahari.

Merawat tanaman hias menjadi salah satu hobi yang menyenangkan yang bisa dilakukan di rumah. Tentu saja dalam merawat tanaman hias, tidak bisa terlepas dari penyesuaian dengan tempat meletakkannya atau lokasi kamu tinggal. Kalau rumah kamu di kawasan tropis dengan suhu hangat, maka artikel ini bisa kamu simak karena merupakan rekomendasi tanaman hias yang tidak membutuhkan banyak cahaya matahari.

Berikut ini 10 daftar tanaman hias yang bisa diletakkan di rumah kamu yang tidak banyak membutuhkan sinar matahari.

1. Sirih gading

10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar MatahariPinterest

Tanaman hias sirih gading ini ada berbagai macam jenis. Mulai dari jade, manjula, silver pothos, hingga marble queen pothos. Mayoritas tanaman sirih gading ini bisa ditanam dengan media air, dan yang menakjubkan lagi dari tanaman ini adalah tidak perlu banyak matahari untuk pertumbuhannya.

2. Lidah mertua

10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar MatahariPinterest

Lidah mertua atau yang memiliki nama latin sansivera ini juga dikenal dengan nama snake plant karena bentuknya yang memang terlihat seperti ular. Tanaman ini begitu banyak dijumpai karena kepopulerannya dan mudah sekali untuk didapatkan.

Tanaman ini cocok kamu taruh diruangan, mengingat tanaman ini tidak membutuhkan tersentuh cahaya matahari secara langsung.

Baca Juga: 30 Kata Bahasa Indonesia yang Estetis Tapi Jarang Diketahui Artinya

3. Spider plant

10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar MatahariPinterest

Spider plant atau tanaman laba-laba adalah jenis tanaman air yang bisa hidup dengan paparan cahaya matahari secara tidak langsung. Jika kamu ingin segera merawat tanaman ini, jangan lupa untuk mengganti airnya 2 sampai 3 hari sekali agar tidak ditumbuhi lumut.

4. Peperomia

10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar MatahariPinterest

Tanaman hias berdaun kecil-kecil dengan warna yang cantik ini akan membuat ruangan tambah nyaman. Beruntungnya lagi, tanaman ini tidak manja dan butuh perawatan yang ribet. Tanaman hias ini bisa tumbuh dengan baik hanya dengan cahaya lampu ruangan saja.

5. Bromelia

10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar MatahariPinterest

Untuk tanaman hias yang cocok untuk hiasan di bawah jendela yang tidak langsung terkena sinar matahari, bromelia bisa jadi pilihan. Tanaman dengan warna bunga bervariasi ini membuat kesan tropis di rumah. Jika terpapar matahari langsung, tanaman ini akan menguning daunnya.

6. Delima

10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar MatahariPinterest

Tanaman selanjutnya yang cocok diletakkan di tempat yang tidak banyak terpapar cahaya matahari adalah tanaman delima. Tanaman ini lebih suka tempat yang dingin agar pembuahannya sempurna daripada tempat yang panas.

7. Lucky bamboo

10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar MatahariPinterest

Tanaman lucky bamboo atau bambu keberuntungan dengan menggunakan media tanam air sering kali dipajang untuk hiasan di ruang tamu. Tanaman ini punya nama botani dracaena sanderiana.

8. Dragon tree

10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar MatahariPinterest

Tanaman dragon tree merupakan tanaman yang tidak mudah mati. Tanaman hias ini bahkan lebih menyukai hidup tanpa adanya sinar matahari. Terkena sinar matahari langsung dan penyiraman yang berlebihan bukanlah sesuatu yang disukai oleh tanaman ini.

9. Calathea

10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar MatahariPinterest

Tanaman yang selanjutnya adalah tanaman calathea. Calathea merupakan salah satu tanaman hias yang bisa subur diletakkan di tempat yang bersuhu sedang. Tanaman ini bisa bertahan tanpa terkena sinar matahari langsung, namun tanaman ini tidak tahan dalam ruangan bersuhu dingin yang cenderung kering.

10. Lidah buaya

10 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Banyak Sinar MatahariPinterest

Tanaman hias yang satu ini sangat populer di banyak negara. Bahkan, kandungan yang dimiliki tanaman ini telah dipercaya bermanfaat bagi kesehatan maupun kecantikan. Lidah buaya bisa juga kamu jadikan salah satu referensi tanaman untuk di dalam ruangan, karena tanaman ini juga bisa tumbuh meski minim cahaya.

Yang paling utama dari merawat tanaman di atas adalah merawatnya dengan tepat. Jika kamu meletakkannya dalam ruangan dan tidak banyak terkena sinar matahari, maka kamu harus rajin untuk melihat secara rutin media tanam serta akarnya. Jangan lupa pula memberinya nutrisi secara berkala.

Demikian 10 jenis tanaman hias yang mampu hidup walaupun tanpa cahaya matahari. Dari beberapa tanaman di atas, adakah yang ingin segera kamu miliki?

Baca Juga: 7 Tanaman Hias Penyerap Racun di Udara yang Wajib Ada di Rumah

Hirpan Rosidi Photo Community Writer Hirpan Rosidi

Hirpan Rosidi, laki-laki kelahiran 1997 yang tidak pandai mendeskripsikan dirinya. Karena kemampuan menulisnya dibawah rata-rata, dia memiliki cita-cita yang dimana dia sendiri tidak terlalu berharap cita-citanya bisa terwujud; yaitu disalah satu rak toko buku, di antara buku-buku dari penulis besar itu, terselip satu judul buku dengan nama Hirpan Rosidi sebagai penulisnya. Berbekal lulusan Psikologi Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta dan kecintaannya pada literasi, menjadikannya ingin membangun perpustakaan untuk anak-anak dan warga di kampungnya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya