5 Tips Pencahayaan yang Bisa Bikin Kamar Terlihat Luas dan Nyaman

Ikuti tips di bawah ini dan kamarmu bisa terlihat sempurna!

Gak hanya sebagai tempat tidur, kamar tidur juga biasa menjadi tempatmu bekerja, belajar, beristirahat, dan lain sebagainya. Untuk itu, agaknya gak berlebihan untuk mengatakan bahwa pencahayaan dalam kamar tidur itu penting untuk diperhatikan. Pencahayaan yang benar bisa bikin kamarmu terlihat lebih luas dan suasana yang tercipta pun menjadi lebih baik.

Dilansir House Beautiful, menurut Peter Legg, product development manager di Dar Lighting Group, kunci untuk mengatur pencahayaan yang baik ada pada pemilihan lampu untuk task, ambient, dan accents. Task merupakan pencahayaan untuk aktivitas spesifik seperti membaca.

 Ambient merupakan pencahayaan untuk menciptakan suasana tertentu melalui penggunaan dimmer switches dan lampu berwarna. Terakhir, accents merupakan pencahayaan untuk menarik mata ke fitur tertentu di kamar, seperti artwork atau cermin. Kalau kamu bisa mengatur tiga tipe pencahayaan tersebut, kamu bisa dapatkan kamar impianmu. Untuk itu, ini dia 5 tips pencahayaan di kamar yang bisa coba kamu terapkan.

1. Jangan asal pilih ceiling light

5 Tips Pencahayaan yang Bisa Bikin Kamar Terlihat Luas dan Nyamanilustrasi pencahayaan di kamar (pinterest.com/House Beautiful)

Ceiling light merupakan sumber utama pencahayaan di kamar. Menurut Joel Chudleigh, direktur Made to Last, pemilihan shade warna sangat penting untuk bisa menciptakan mood yang sesuai dengan yang kamu inginkan. Warna gelap memberi kesan sensual, biru dan hijau memberi kesan menenangkan, pink dan merah membawa energi dan kehangatan di saat yang sama.

Biasanya hanya ada satu lampu utama berupa light pendant di dalam kamar, tapi kamu bisa gunakan beberapa spotlights maupun downlights untuk memberi kesan minimalis. Menurut Jamie Moxey, business development manager di Dusk Lighting, lampu dengan warna putih bisa dengan mudah blending dengan atap untuk memberi kesan estetik, sedangkan lampu dengan warna yang lebih tua bisa memberi dampak yang lebih berani bagi visual kamar.

Penggunaan lampu pendant kini gak melulu diletakkan di tengah ruangan. Banyak tren bermunculan yang kini meletakkan pendant di samping kasur. Jangan hanya gunakan satu, coba gunakan beberapa pendant lights bersamaan untuk memberi kesan seperti air terjun yang menenangkan dan estetik.

2. Tips pemilihan wall lights

5 Tips Pencahayaan yang Bisa Bikin Kamar Terlihat Luas dan Nyamanilustrasi pencahayaan di kamar (pinterest.com/House Beautiful)

Wall light bisa menghemat meja di samping kasur sehingga bisa kamu gunakan untuk meletakkan buku, kosmetik, maupun benda-benda lain. Untuk kamar tidur mungil dengan atap yang rendah, penggunaan wall light bisa sangat menghemat space. Peletakkan wall light pada kedua sisi kasur memberi kesan elegan dan membuat mata tertarik ke tengah ruangan, yakni ke kasur. Gunakan dimmer switch pada wall light untuk menghindari cahaya yang terlalu silau bagi mata.

Pilih wall light sesuai dengan karakteristik dan kepribadianmu sendiri. Pikirkan warna shades yang kamu inginkan. Menurut Caroline Inchyra, seorang ahli tekstil, gak usah memilih cahaya dengan warna terang, penggunaan warna-warna gelap bisa menciptakan suasana relaxing dan comforting selama berbaring di kasur. Pastikan saklarnya ada dalam jangkauanmu selama berbaring di kasur, sehingga kamu bisa dengan mudah menyalakan dan mematikannya ketika dibutuhkan.

3. LED strip lights untuk sudut yang biasanya gelap

5 Tips Pencahayaan yang Bisa Bikin Kamar Terlihat Luas dan Nyamanilustrasi pencahayaan di kamar (pinterest.com/House Beautiful)

LED strip lights bisa jadi pilihan mudah dan murah untuk menciptakan ambience terbaik di kamar sekaligus menjadi lampu untuk aktivitas berat seperti membaca. Gak lagi lampu dengan cahaya yang terang dan menyakitkan mata, penggunaan LED strip lights bisa membuat kamar terlihat hangat, nyaman, dan terbuka. Kamu juga bisa kontrol tingkat keterangannya dengan menggunakan saklar khusus. Gak hanya itu, LED strip lights juga gak memakan banyak listrik.

Penggunaan LED strip lights pada lemari pakaian atau cermin bisa menambah aksen modern dan elegan. Selain itu, strip lights juga mempermudah kamu menemukan barang-barang di sudut yang biasanya gelap dan sulit terjangkau oleh pencahayaan utama. Kamu juga bisa letakkan strip lights ini di sekitar kasurmu, membuat kamar terlihat dreamy. Kini sudah banyak tersedia berbagai jenis warna untuk strip lights yang bisa kamu pilih.

Baca Juga: Hafiz Asal NTB Berangkat Ikuti MTQ Internasional di AS

4. Kamu juga bisa gunakan bedside lamps

5 Tips Pencahayaan yang Bisa Bikin Kamar Terlihat Luas dan Nyamanilustrasi pencahayaan di kamar (pinterest.com/House Beautiful)

Memilih bedside lamp yang tepat adalah hal penting yang bisa membantumu untuk lebih relax selama berada di kamar. Banyak yang merekomendasikan lampu dengan penutup (shade) seperti pada gambar di atas supaya cahaya yang masuk ke mata gak begitu terang dan menyakiti mata.

Ketika memilih desain untuk bedside lamp, pikirkan suasana yang kamu inginkan di kamarmu. Menurut Nadia McCowan Hill, advisor di Wayfair's, warna dusty pink, rich red, atau opulent ochre bisa jadi pilihan. Pertimbangkan pula material dari lampu yang hendak kamu beli. Peter Bowles, penemu Orriginal BTC menyebutkan material bone china memberi kesan gentle, prismatic glass memberi kesan berani, sedangkan alumunium dan material besi lainnya memberi kesan industrial di kamar.

5. Jangan lupakan fairy lights

5 Tips Pencahayaan yang Bisa Bikin Kamar Terlihat Luas dan Nyamanilustrasi pencahayaan di kamar (pinterest.com/House Beautiful)

Selain strip lights, penggunaan fairy lights juga bisa menjadi pilihan yang murah dan mudah untuk mendekorasi kamar dan membuatnya terlihat luas. Menurut Becker Tasker, spokesperson Lights4Fun, penggunaan fairy lights membuat kamarmu terasa menenangkan, terutama di bulan-bulan yang dingin. Dibanding ukuran normal, kamu bisa gunakan micro fairy lights supaya pencahayaan di kamarmu lebih subtle dan estetik.

Tempatkan di sekeliling kasur membentuk pola yang kamu inginkan untuk menambah karakteristik tersendiri di kamar. Pilih fairy lights yang memiliki timer. Biasanya setelah 6 jam pemakaian, lampu akan mati dengan sendirinya. Nyalakan di sore hari dan fairy lights akan padam dengan sendirinya ketika kamu tidur.

Itulah dia sederet tips memilih pencahayaan untuk membuat kamar terlihat lebih luas dan nyaman untuk kamu tinggali. Jangan mengabaikan unsur pencahayaan ketika merancang sebuah ruangan karena pencahayaan ini sangat mempengaruhi kenyamanan seseorang dan produktivitas mereka selama beraktivitas di dalamnya.

Baca Juga: Malaysia Butuh 70 Ribu Pekerja Migran dari NTB 

Agnes Z. Yonatan Photo Community Writer Agnes Z. Yonatan

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima
  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya