Sudah menjadi kebiasaan umat islam jika menyambut hari Lebaran setiap rumah tidak luput untuk menyajikan ketupat. Ketupat adalah sejenis lontong yang dibungkus dengan daun kelapa muda yang berisi beras dan dimasak hingga matang. Pendamping ketupat yang paling banyak dinikmati adalah kuah opor maupun rendang.
Namun, sayangnya ketupat termasuk sajian yang mudah basi jika tidak habis dalam waktu dekat. Meski demikian, ada kok cara yang bisa membuat ketupat bertahan lebih lama tanpa ada bau basi sekalipun. Beberapa tips berikut ini akan membantu ketupat jadi tetap awet dan bisa dinikmati dengan olahan menu lainnya.
