Jalan Depan Sirkuit Mandalika Banjir, Bukit Bypass Longsor 

BPBD masih lakukan pendataan masyarakat terdampak

Lombok Tengah, IDN Times - Hujan deras yang terjadi di Lombok Tengah, Jumat (23/12/2022), menyebabkan banjir di jalan depan Sirkuit Mandalika. Selain itu, sebuah bukit di jalan bypass Mandalika yang disebut sebagai Bukit Bypass longsor.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) NTB, Ruslan Abdul Gani melalui petugas Pusat Pengendali Operasi (Pusdalops) BPBD NTB yang dikonfirmasi IDN Times, Jumat (23/12/2022) mengatakan bahwa BPBD Lombok Tengah sudah turun ke lokasi.

"Iya, BPBD Kabupaten Lombok Tengah sudah ada di lokasi," terangnya.

1. Data masyarakat terdampak

Jalan Depan Sirkuit Mandalika Banjir, Bukit Bypass Longsor Banjir depan Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah. (Tangkapan layar)

Pusdalops BPBD NTB masih berkoordinasi dengan BPBD Lombok Tengah terkait dengan masyarakat yang terdampak banjir di depan Sirkuit Mandalika. Termasuk mengenai dampak yang ditimbulkan akibat banjir dan longsor tersebut.

"Nanti kami beri kabar lagi. Laporan belum masuk dari tim yang di Lombok Tengah," terangnya.

Dari video yang dikirim BPBD NTB, banjir yang terjadi di depan Sirkuit Mandalika setinggi lutut sampai pinggang orang dewasa. Sedangkan longsoran bukit di Jalan Bypass Mandalika sampai ke bagian jalan.

Baca Juga: Waspada! Potensi Hujan Sangat Lebat dan Angin Kencang Melanda NTB  

2. Potensi hujan lebat dan sangat lebat landa NTB

Jalan Depan Sirkuit Mandalika Banjir, Bukit Bypass Longsor Bukit di Jalan Bypass Mandalika yang longsor. (Tangkapan layar)

Sebelumnya, Kepala BMKG Stasiun Meteorologi Zainuddin Abdul Madjid (ZAM) Lombok, Cucu Kusmayancu mengatakan bahwa potensi hujan lebat hingga sangat lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang untuk periode 25 Desember 2022 – 1 Januari 2023. Berpotensi terjadi di sebagian wilayah Kota Mataram, Kabupaten Lombok Barat, Lombok Utara, Lombok Tengah, Lombok Timur, Sumbawa, Sumbawa Barat, Bima, Kota Bima, dan Dompu.

Sementara untuk periode 22 – 24 Desember 2022, juga perlu diwaspadai adanya potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang di sebagian wilayah Kota Mataram, Kabupaten Lombok Barat, Lombok Utara, Lombok Tengah, Lombok Timur, Sumbawa, Sumbawa Barat, Bima, Kota Bima, dan Dompu.

3. Tinggi gelombang laut mencapai 6 meter di selatan NTB

Jalan Depan Sirkuit Mandalika Banjir, Bukit Bypass Longsor Material longsoran bukit memenuhi jalan bypass Mandalika. (Tangkapan layar)

Selain adanya potensi hujan sangat lebat yang melanda NTB, Cucu mengatakan tinggi gelombang laut di Samudera Hindia selatan NTB dapat mencapai 4 - 6 meter. Dikatakan, potensi gelombang tinggi di wilayah perairan NTB pada tanggal 22 - 28 Desember 2022, kategori tinggi atau w,5 - 4 meter di Selat Lombok bagian Selatan, Selat Alas bagian Selatan, dan Selat Sape bagian Selatan.

Sementara itu, tinggi gelombang kategori sangat tinggi di Samudera Hindia selatan NTB. "Tinggi gelombang 4 - 6 meter terjadi di Samudra Hindia selatan NTB," kata Cucu.

Baca Juga: Mayat ODGJ di Lombok Ditemukan Penuh dengan Belatung 

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya