IATC Ditiadakan, WSBK Mandalika 2023 Bakal Diisi Balap Sportbike 250cc

Dorna tiadakan IATC di WSBK Mandalika 2023

Lombok Tengah, IDN Times - Setelah empat tahun vakum, Kejurnas balap motor Sportbike 250cc akan kembali dipentaskan di Sirkuit Mandalika bersamaan dengan gelaran kejuaraan dunia World Superbike (WSBK) Mandalika 2023 pada 3 - 5 Maret mendatang. Kejurnas balap motor Sportbike 250cc akan menjadi supporting race WSBK Mandalika 2023.

Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria bersama Ikatan Motor Indonesia (IMI) serta PRIDE Club dan Astha, menggagas Mandalika Racing Series. Seri perdana Kejurnas Motorsport di Mandalika Racing Series 2023 akan dipentaskan sebagai supporting race WSBK 2023.

1. Mandalika Racing Series akan memayungi aktivitas motorsport

IATC Ditiadakan, WSBK Mandalika 2023 Bakal Diisi Balap Sportbike 250ccDirektur Utama MGPA Priandhi Satria. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Nantinya, Mandalika Racing Series akan memayungi berbagai aktivitas motorsport. Mulai balap motor termasuk drag bike, endurance dan lainnya hingga tidak menutut kemungkinan balap roda 4.

Seri perdana Kejurnas balap motor Sportbike 2023 baru akan digelar untuk kelas 250cc. Mengingat slot waktu yang diberikan Dorna Sports menyesuaikan dengan slot di Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) sebelumnya. Diketahui, IATC yang biasa disandingkan dengan WSBK, tidak digelar di Sirkuit Mandalika tahun 2023 ini.

Baca Juga: Target 100.000 Penonton WSBK, Gubernur Minta Tiket Pelajar Rp25 Ribu

2. Awal munculnya gagasan Kejurnas Sportbike 250cc

IATC Ditiadakan, WSBK Mandalika 2023 Bakal Diisi Balap Sportbike 250ccUjicoba lintasan Sirkuit Mandalika sebelum gelaran WSBK 2022. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Direktur Utama MGPA Priandhi Satria, Sabtu (4/2/2023) menceritakan awal munculnya gagasan untuk menggelar Kejurnas Sportbike 250cc. Bahwa MGPA mendapatkan informasi dari Dorna Sports bahwa IATC yang menjadi sandingan WSBK 2023 di Sirkuit Mandalika ditiadakan.

Mendapat informasi tersebut, Priandhi kemudian bertemu Eddy Saputra. Dalam pertemuan itu muncul ide untuk membuat balapan Sportbike 250cc sebagai gandengan WSBK 2023 di Sirkuit Mandalika.

"Saya bertemu dengan Pak Eddy Saputra dan muncul ide keren kalau bikin Kejurnas di dalam WorldSBK. Kami dari MGPA tentu menyambut dengan sangat baik adanya Mandalika Racing Series," kata Priandhi.

3. Ajang mencari pembalap untuk dipromosikan ke WSBK dan MotoGP

IATC Ditiadakan, WSBK Mandalika 2023 Bakal Diisi Balap Sportbike 250ccVeda Ega Pratama berhasil meraih podium tertinggi pada race pertama seri keenam di ajang Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2022 yang digelar di Pertamina Mandalika (Dok. AHM)

Priandhi mengatakan ajang balap Sportbike 250cc menjadi sebuah kesempatan untuk membesarkan pembalap Indonesia dan bisa tampil saat WSBK 2023. Pihaknya ingin aktif berperan membesarkan pembalap Indonesia untuk dapat berlomba di Sirkuit Mandalika.

"Semoga program yang digagas dalam kurun waktu dua bulan ini bisa terlaksana dengan didukung semua pihak, sponsor, APM dan media," harapnya.

Peluncuran Mandalika Racing Series 2023 telah dilaksanakan di Ohlins Indonesia, Rabu (1/2/2023) lalu. Acara itu turut dihadiri berbagai kalangan mulai dari APM, tim balap, sponsor balapan dan pengurus IMI.

"Saya merasa ini adalah sebuah kesempatan bagi Indonesia untuk mencari bibit pembalap yang dapat dipromosikan ke jenjang yang lebih tinggi seperti Moto2,Moto3, WSBK bahakan MotoGP," tandas Priandhi.

Baca Juga: Diskon Gila-gilaan! Tiket WSBK Mandalika Kelas Premiere Ludes Terjual 

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya