Polda NTB Berniat Bentuk Polres Khusus Mandalika

Tujuan utama: mengamankan event balap motor

Mataram, IDN Times – Kepolisian Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat berencana membentuk Polres khusus di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika.

Niatan tersebut tersebut diperuntukkan demi pengamanan perhelatan MotoGP Mandalika yang rencananya bakal digelar pada tahun 2022 mendatang.

1. Punya kewenangan khsusus

Polda NTB Berniat Bentuk Polres Khusus MandalikaKapolda NTB Irjen pol Mohammad Iqbal/dok. Humas Polda NTB

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Provinsi Nusa Tenggara Barat Irjen Pol Mohammad Iqbal mengatakan rencana pembangunan Polres khsusus di KEK Mandalika untuk menjalankan kewenangan pengamanan lebih spesifik.

Hal itu dilakukan untuk melakukan proses pemeliharaan di kawasan KEK Mandalika yang tersebar dalam wilayah seluas 4 ribu hektar. 

“Nanti Polres khusus KEK Mandalika akan menjalankan kewenangan khusus. Mereka tidak dibebani sidik agar tetap [konsentrasi] memantau keamanan di Mandalika,” kata Kapolda NTB, Senin (6/9/2021).

2. Tugas pokok rencana Polres Mandalika sama dengan Polres pada umumnya

Polda NTB Berniat Bentuk Polres Khusus Mandalikamotorsport.com

Kata Iqbal, Polres khusus di KEK Mandalika nantinya memiliki tugas pokok yang setara dengan Polres pada umumnya dalam skala kabupaten atau kota.

“Nanti akan memiliki strategi jangka panjang juga untuk pengamanan di KEK Mandalika. Jadi ini adalah grand strategy pengamanan Sirkuit MotoGP Mandalika,” kata Iqbal.

Selain itu ujar dia, Polres khusus KEK Mandalika nantinya akan memantau seluruh potensi gangguan keamanan selama perhelatan balapan MotoGP. 

“Polres khusus ini juga akan berkoordinasi dengan Polres Lombok Tengah. Apabila terjadi tindak kriminal di KEK Mandalika,” katanya.

3. Polres Lombok Tengah dapat pembinaan tipologi

Polda NTB Berniat Bentuk Polres Khusus MandalikaSuasana spot Wisata di KEK Mandalika IDN Times/dok. Ahmad Viqi Wahyu Rizki

Untuk mendukung rencana pembentukan Polres khusus di KEK Mandalika, Polda NTB juga telah berencana melakukan pembenahan tipologi di Polres Lombok Tengah. 

“Kita akan naikkan satu tingkat setara dengan polres kota di bawah perwira dengan pangkat komisaris besar polisi,” jelas Iqbal.

Selain itu, Polsek Kuta Mandalika juga akan dipimpin seorang perwira berpangkat komisaris polisi (kompol). Alasan Iqbal, nantinya Polsek Kuta Mandalika berstatus Polsek kategori urban. 

“Tentu ini akan berdampak pada jumlah personel. Kita juga akan menambah sarana dan prasarana di Polsek Kuta Mandalika,” katanya.

4. Polda NTB harap Mabes Polri merestui

Polda NTB Berniat Bentuk Polres Khusus MandalikaIlustrasi Gedung Mabes Polri (polri.go.id)

Ia pun mengungkapkan, rencana pembentukan Polres khusus KEK Mandalika telah masuk dalam tahap pematangan.

Dalam sepekan ke depan Polda NTB akan menyusun rencana induk pengamanan KEK Mandalika sebelum gelaran WorldSBK di Sirkuit MotoGP Mandalika.

“Kasarnya, Polres khusus ini sudah jadi tinggal kita haluskan saja sesuai kebutuhan. Jadi kita optimis Mabes Polri merestui. Kerena ini untuk kepentingan keamanan masyarakat di KEK Mandalika,” pungkasnya

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya